Headline

Presiden sebut negara butuh kepolisian tangguh, unggul, bersih, dan dicintai rakyat.

Fokus

Puncak gunung-gunung di Jawa Tengah menyimpan kekayaan dan keindahan alam yang luar biasa.

Berhasil Turunkan Kasus Covid-19 Aceh Diapresiasi

Mediaindonesia.com
07/11/2020 23:15
Berhasil Turunkan Kasus Covid-19 Aceh Diapresiasi
Ilustrasi: Swab test atau tes usap.(AFP )

Juru Bicara covid-19 Aceh Saifullah Abdulgani menyatakan Aceh mendapatkan apresiasi dari Satgas Penanganan covid-19 nasional sebagai salah satu provinsi prioritas yang berhasil menurunkan kasus konfirmasi positif mingguan.

"Satgas covid-19 nasional membanding kasus konfirmasi positif dwimingguan, periode 19-25 Oktober dengan 26 Oktober - 1 November 2020, dan tren data epidemiologis di setiap provinsi prioritas," katanya di Banda Aceh, Sabtu.

Pada periode 19-25 Oktober 2020 jumlah kasus konfirmasi positif baru turun menjadi 661 orang, penderita yang sembuh mencapai 943 orang, dan pasien yang meninggal dunia turun menjadi 19 orang.

Sementara pada periode 26 Oktober hingga 1 November 2020, jumlah kasus konfirmasi positif COVID-19 turun lagi menjadi 214 orang, pasien yang sembuh 430 orang, dan penderita yang meninggal dunia juga turun 19 orang.

Aceh mendapat apresiasi bersamaan dengan Riau dan Bali, yang juga menunjukkan tren sama.

Menurut Satgas covid-19 nasional, kata dia, Aceh berhasil menurunkan kasus konfirmasi positif minus 67,5 persen, Riau minus 32,6 persen, dan Bali minus 23,5 persen.

Menurut Jubir yang akrab disapa SAG itu informasi ini penting diketahui publik sebagai apresiasi Pemerintah Aceh, Satgas covid-19 Aceh dan Satgas covid-19 kabupaten/kota kepada seluruh lapisan masyarakat.

"Perjuangan kita menjalankan protokol kesehatan dengan gerakan bersama memakai masker sebagai bagian praktek 3M atau menjaga jarak, memakai masker, mencuci tangan, tidak sia-sia," katanya.

Selain itu, tambah dia, Aceh bersama Jawa Timur, Jawa Tengah, DKI Jakarta, Sumatera Utara, Sumatera Barat, Sulawesi Selatan, dan Papua, juga berhasil menurunkan presentase tren kasus meninggal dunia, dalam periode waktu yang sama.

Hal ini menunjukkan pelayanan bagi penderita covid-19 simtomatik atau pasien yang memiliki gejala dirawat dengan optimal.

“Apa yang telah kita capai itu hendaknya semakin memicu spirit kita dan terus melawan virus korona yang telah merampas sejumlah saudara kita, dengan menjalankan protokol kesehatan yang masif, disiplin, dan konsisten,” ujarnya.

Hingga saat ini, secara akumulatif kasus covid-19 Aceh telah mencapai 7.661 orang, diantaranya 1.287 orang sedang dalam perawatan, 6.092 orang telah sembuh, dan 282 orang meninggal dunia. (OL-12)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Retno Hemawati
Berita Lainnya
Opini
Kolom Pakar
BenihBaik