Petani di Sukabumi Mulai Garap Musim Tanam II

Benny Bastiandy
26/10/2020 17:50
Petani di Sukabumi Mulai Garap Musim Tanam II
Ilustrasi(ANTARA)

PARA petani di Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, sudah mulai melaksanakan musim tanam II periode Oktober 2020-Maret 2021. Penanamannya bersamaan memasukinya musim hujan sehingga akan mendukung percepatan masa panen.

Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Sukabumi, Sudrajat, mengatakan musim tanam II meliputi komoditas padi dan hortikultura. Kondisi musim tanam kali ini didukung kondisi cuaca yang cukup bagus karena turun hujan.

"Kondisi sekarang sangat mendukung dalam proses penanaman padi dan hortikultura karena pasokan air mencukupi. Para petani sudah mulai menanam berbagai komoditas pertanian sejak awal Oktober," kata Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Sukabumi, Sudrajat, Senin (26/10).

Terus dilakukannya percepatan olah tanah dan tanam karena untuk memenuhi kebutuhan pangan lokal. Karena itu, ketersediaan pangan di Kabupaten Sukabumi masih cukup untuk memenuhi kebutuhan masyarakat hingga akhir tahun ini.

"Masyarakat tidak perlu khawatir karena stok pangan kita masih banyak. Sekarang saja masih ada petani yang memanen hasil pertaniannya," ungkapnya.

Jajaran Dinas Pertanian Kabupaten Sukabumi termasuk Balai Penyuluh Pertanian (BPP) terus melakukan pendampingan dan pembinaan kepada kelompok tani. Kegiatan itu untuk menggenjot berbagai produksi pertanian yang ditanam petani.

"Penyuluhan dan bimbingan kepada petani merupakan tupoksi kami. Alhamdulillah, mereka mau mendengar dan menerima masukan-masukan dari petugas penyuluh pertanian," tambah Koordinator BPP Kecamatan Sukabumi, Diat Sujatman.

Ia mengaku produksi pertanian di Wilayah I Sukabumi masih bisa diandalkan meski di tengah pandemi covid-19. Petani di wilayah ini tetap fokus melakukan penanaman berbagai komoditas. "Hampir setiap hari kami ke lapangan mengecek pola tanam yang dilakukan petani," ungkapnya.

Petani, tambahnya, juga makin bersemangat karena didukung sarana dan prasarana yang mencukupi yang merupakan bantuan dari pemerintah pusat maupun Dinas Pertanian Kabupaten Sukabumi. "Kami juga sering mengingatkan petani untuk menggenjot hasil pertaniannya dalam sekali panen," pungkasnya. (R-1)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Widhoroso
Berita Lainnya