Headline

Senjata ketiga pemerataan kesejahteraan diluncurkan.

Fokus

Tarif impor 19% membuat harga barang Indonesia jadi lebih mahal di AS.

NTT Tutup Perbatasan dengan Timor Leste

Palce Amalo
21/4/2020 07:06
 NTT Tutup Perbatasan dengan Timor Leste
Pemprov Nusa Tenggara Timur menutup seluruh pintu perlintasan darat dengan Timor Leste, dan rute penerbangan Kupang-Dili.(MI/Palce Amalo)

PEMERINTAH Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) akhirnya menutup seluruh pintu perlintasan darat dengan Timor Leste, serta menghentikan penerbangan pesawat TransNusa yang selama ini menerbangi rute internasional Kupang-Dili. 

Penutupan perbatasan dalam rangka penanganan dan pencegahan terhadap penyebaran virus korona di NTT. Pentupan perbatasan disampaikan lewat Instruksi Gubernur NTT Viktor Laiskodat yang kopiannya diterima Media Indonesia, Selasa (21/4). Namun, kebijakan itu tidak berlaku bagi barang-barang ekspor dari Indonesia, namun pengemudi dan asisten pengemudi kendaraan yang mengangkut barang-barang ekspor diawasi secara ketat.

"Pengecualian terhadap pembatasan (barang-barang ekspor) dilakukan atas izin gubernur Nusa Tenggara Timur dengan telah memenuhi ketentuan perundang-undangan," seperti yang dikutip dari instruksi tersebut. 

Demikian juga untuk barang-barang impor yang melewati pintu perbatasan dilarang. Instruksi Gubernur NTT Nomor :BU.443/02/BPP/2020 itu dikeluarkan 16 April 2020 tentang pembatasan akses bagi warga negara Indonesia dan warga negara asing pelintas batas di pos batas negara terpadu dan pelintas baas di wilayah NTT. Instruksi itu mulai berlaku Senin (20/4) sampai batas waktu yang belum ditentukan.

Gubernur Viktor Laiskodat juga minta wali kota Kupang dan empat bupati yang wilayahnya berbatasan dengan Timor Leste mengeluarkan imbauan bagi masyarakat untuk tidak melakukan aktivitas yang melewati pos lintas batas negara terpadu.

baca juga: Dua Kecamatan di Kabupaten Bogor masih Bebas Indikasi Covid-19

Juru Bicara Pemprov NTT untuk Penanganan Covid-19, Marius Jelamu membenarkan seluruh pintu perbatasan Indonesia-Timor Leste telah ditutup. Dengan penutupan perbatasan, warga Timor Leste yang saat ini berada di Kupang dan kabupaten lainnya tidak bisa kembali ke negara  mereka. 

"Untuk sementara tetap menunggu sampai keadaan normal kembali," kata Marius Jelamu. (OL-3)
 



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya