Headline
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Kumpulan Berita DPR RI
BANDARA Internasional Yogyakarta (Yogyakarta International Airport/YIA) akan melayani penerbangan komersial perdana pada Senin (6/5). Pesawat yang akan mendarat di YIA berlokasi di Kulon Progo ini adalah pesawat Citilink.
"Iya Senin (6/5) untuk pertama kalinya penerbangan komersial di sini," kata Project Manajer Pembangunan YAI PT Angkasa Pura I, Taochid Purnomo Hadi kepada Media Indonesia, Jumat (3/5) siang. Pesawat yang bakal terbang adalah Citilink dengan tipe pesawat Airbus A 320.
Pesawat tersebut akan melayani rute Halim Perdanakusuma Jakarta - YIA Kulon Progo. Tiket perjalanan tersebut sudah dijual di situs perjalanan daring.
Menteri BUMN, jajaran kementerian BUMN, dan jajaran Angkasa Pura bakal menjadi penumpang penerbangan tersebut. Selain Menteri BUMN, Wakil Presiden, Jusuf Kalla direncanakan bakal mendarat di Bandara YIA ditemani Menteri Perhubungan, Budi Karya Sumadi, Sabtu (4/5).
Taochid menegaskan, YIA sudah siap 100% untuk penerbangan komersial.
baca juga : Bandara Baru di DIY Sambut Penerbangan Perdana
"Saat ini pembangunan bandara untuk operasi minimal sudah selesai 100%. Sedangkan secara keseluruhan sudah 43% selesai.Sebelumnya, Citilink melakukan proving flight atau uji terbang pesawat dari Bandara Soekarno-Hatta Jakarta (CGK)- YIA pada Kamis (2/5)," ujarnya.
Direktur Teknik PT Angkasa Pura I (Persero) Lukman F Laisa dalam keterangan pers mengatakan kesusksesan proving flight ini merupakan milestone dari pembangunan Bandara Internasional Yogyakarta.
"Hal ini tentunya membuktikan kesiapan infrastruktur sisi udara Bandara Internasional Yogyakarta yang mendukung keselamatan dan keamanan pengoperasian penerbangan komersial," kata Direktur Teknik PT Angkasa Pura I (Persero) Lukman F. Laisa. (OL-3)
GUBERNUR DKI Jakarta Pramono Anung menjelaskan alasan rencana pembukaan layanan Transjabodetabek rute Blok M–Bandara Soekarno-Hatta,.
Selama 2025, Bandara Internasional Juanda melayani total 43 rute penerbangan. Terdiri dari 32 rute domestik dan 11 rute internasional.
Masa Nataru sebagai periode operasional krusial yang menuntut koordinasi lintas entitas.
Pembangunan Bandara KHR As’ad Syamsul Arifin (KASA) di Kabupaten Situbondo, Jawa Timur, diproyeksikan menjadi infrastruktur strategis yang tidak hanya memperkuat sistem pertahanan negara.
Puncak arus penumpang Natal diperkirakan terjadi pada Sabtu (20/12) dengan 9.746 penumpang.
InJourney Airports memperkirakan pergerakan penumpang pada periode Nataru ini akan mencapai sekitar 10 juta penumpang selama 21 hari.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved