Headline

Dengan bayar biaya konstruksi Rp8 juta/m2, penghuni Rumah Flat Menteng mendapat hak tinggal 60 tahun.

Fokus

Sejumlah negara berhasil capai kesepakatan baru

Enam Anggota Kelompok Vandalisme Berseragam Serbahitam Ditangkap

Lina Herlina
02/5/2019 18:54
Enam Anggota Kelompok Vandalisme Berseragam Serbahitam Ditangkap
Aksi buruh saat May Day di Makassar, Sulawesi Selatan, Rabu (1/5).(Antara)

POLRES Kota Besar Makassar, Sulawesi Selatan, masih terus  mendalami kasus penyerangan di rumah makan siap saji McDonald's dan  Kantor Dirlantas Polda Sulsel di Jalan AP Pettarani, Makassar, oleh sekelompok orang beratribut serbahitam dan menggunakan  penutup wajah, pada peringatan Hari Buruh Internasional pada 1 Mei.

Kasat Reskrim Polrestabes Makassar AKB Indratmoko mengatakan kasus  vandalisme di Bandung, Jawa Barat, serupa dengan kejadian di Makassar. "Sehingga kemungkinan sama, makanya masih didalami," katanya, Kamis (2/5)

Hanya saja, Indratmoko mengaku belum bisa memastikan jika kelompok tersebut berasal  dari anggota Anarcho Syndicalism berdasarkan bukti-bukti yang didapatkan kepolisian.

"Sudah ada 6 orang yang diamankan. Kemarin dua orang. Ini masih kita  kembangkan terus, kemungkinan keterlibatan pihak lain," jelas Indrat  Moko.

Adapun kronologis penyerangan, dimulai saat sekelompok yang menggunakan  topeng langsung memasuki pelataran McDonald's dan merusak papan reklame, menghamburkan sejumlah kursi, serta  mencoret-coret cermin dan tembok rumah makan siap saji tersebut  menggunakan piloks berwarna hitam.

Baca juga: Polisi Tindak Tegas Kelompok Pemicu Kerusuhan Demo Hari Buruh

Setelah itu, mereka melempar dan menghujat kepada sejumlah orang yang berada di sekitar restoran cepat saji tersebut dan kembali melempar ke arah dalam. (X-15)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Henri Siagian
Berita Lainnya