Headline
. AS kembali memundurkan waktu pemberlakuan tarif resiprokal menjadi 1 Agustus.
. AS kembali memundurkan waktu pemberlakuan tarif resiprokal menjadi 1 Agustus.
Penurunan permukaan tanah di Jakarta terus menjadi ancaman serius.
PEMPROV DKI Jakarta bersinergi dengan Polda Metro Jaya dalam menerapkan rekayasa lalu lintas secara situasional dalam rangkaian kegiatan Hari Lahir (Harlah) ke-78 Muslimat Nahdlatul Ulama (NU) di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta Pusat, Sabtu (20/1) besok.
Jika ada kepadatan lalu lintas, maka rekayasa lalu lintas akan dilakukan. Masyarakat yang hendak beraktivitas diimbau untuk mengikuti arahan petugas di lapangan dan menggunakan rute alternatif yang telah disiapkan.
Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta Syafrin Liputo menjelaskan, rekayasa lalu lintas diterapkan di sekitar GBK dan kawasan Jl. M.H. Thamrin-Sudirman. "Rekayasa lalu lintas akan diterapkan secara situasional untuk mengantisipasi kepadatan mobilitas, mulai pukul 00.00 sampai dengan 09.00 WIB,” ujar Syafrin dalam keterangan resmi Jumat (19/1).
Baca juga : 1.878 Personel Gabungan Amankan Harlah Muslimat NU di GBK
Syafrin menjelaskan, arus lalu lintas dari Selatan (Cipete) menuju Utara (Senayan)/Barat (Slipi) dapat melalui Jalan Bulungan-Jalan Pati Unus-Jalan Pakubuwono VI-Jalan Hang Lekir 2-Jalan Hang Lekir 1-Jalan Asia Afrika-Jalan Gerbang Pemuda-Jalan Gatot Subroto-dst. Kemudian, lalu lintas dari Utara (Harmoni) menuju ke Selatan (Senayan) dapat melalui Jalan Ir. Juanda-Jalan Pos–Jalan Kesenian–Jalan Lapangan Banteng Utara–Jalan Lapangan Banteng Barat–Jalan Pejambon–Jalan Medan Merdeka Timur-dst. Atau dapat melalui Jalan Ir. H. Juanda-Jalan Suryopranoto-Jalan Cideng Barat-dst.
Untuk lalu Lintas dari Timur (Tugu Tani) menuju ke Barat (Tanah Abang) dapat melalui Jalan Medan Merdeka Timur-Jalan Medan Merdeka Utara-Jalan Majapahit-Jalan Abdul Muis-Jalan Fachrudin-dst. Atau melalui ke Jalan Perwira-Jalan Katedral-Jalan Veteran-Jalan Ir. H. Juanda-dst. Kemudian, lalu Lintas dari Timur (Menteng) menuju ke Barat (Tanah Abang/Slipi) dapat melalui Jalan Cut Mutia-Jalan Dr. Ratulangi-Jalan H.O.S. Cokroaminoto-Jalan Galunggung-Jalan R.M. Margono-dst. Atau dapat melalui Jalan Rasuna Said-Jalan Gatot Subroto-Jalan S. Parman-dst.
Baca juga : NU dalam Dekapan Kekuasaan dan Politik Pemilu 2024
Lalu, untuk lalu Lintas dari Barat (Tanah Abang) menuju ke Timur (Manggarai) dapat melalui Jalan R.M. Margono-Jalan Galunggung-dst. Atau dapat melalui Jalan K.H. Mas Mansyur-Jalan Prof. Dr. Satrio-dst. Untuk lalu lintas dari Selatan (Antasari) menuju ke Barat (Slipi) dapat melalui Jalan Wolter Monginsidi-Jalan Kapten Tendean-Jalan Terusan Rasuna Said-Jalan Gatot Subroto- Jalan S. Parman-dst.
a. 12 titik lokasi parkir di area dalam GBK sebanyak, dengan Satuan Ruang Parkir (SRP) sebanyak 1.707 SRP untuk mobil, 7.729 SRP untuk motor dan 410 SRP untuk bus.
b. Sembilan titik lokasi parkir di sekitar GBK Senayan, dengan Satuan Ruang Parkir (SRP) sebanyak 1.730 SRP untuk bus.
c. Lima titik lokasi parkir di sekitar Monas, dengan Satuan Ruang Parkir (SRP) sebanyak 1.200 SRP untuk bus.
Tak hanya itu, sarana dan prasarana pendukung untuk kelancaran acara juga disiapkan, di antaranya tenaga kesehatan, ambulans, RS rujukan, dan kursi roda. Petugas kebersihan dan mobil toilet turut disiagakan untuk memastikan lingkungan tetap bersih. (Z-4)
Fenomena ini mencerminkan kuatnya kesadaran kolektif dan sinergi antara masyarakat dan Polri dalam menciptakan ketertiban di jalan.
SELAMA dua hari libur panjang dalam rangka peringatan Tahun Baru Islam 1447 H, yaitu hari Kamis (26/6) hingga Jumat (27/6), Jasamarga mencatat peningkatan volume lalu lintas (lalin)
Pemolisian modern dan adaptif merupakan wujud transformasi Polri yang mengedepankan strategi dan teknologi terkini
PT Jasamarga mencatat sebanyak 213.763 kendaraan meninggalkan wilayah Jabodetabek melalui jalan tol selama libur panjang Tahun Baru Islam 1447 Hijriah
Arus lalu lintas di depan pabrik Polytron, tepatnya dari arah Semarang menuju Demak, sudah relatif lancar, tidak tersendat seperti hari-hari sebelumnya.
Menurut dia, penanganan lalu lintas bukan sekadar kegiatan teknis, tetapi merupakan bagian dari filosofi pelayanan publik yang berkelanjutan.
Ketua Umum PP Muslimat NU dan PBNU, Khofifah Indar Parawansa akan mengajukan surat nonaktif dari kepengurusan organisasi tersebut malam ini.
Presiden Jokowi menyebut muslimat NU memiliki semangat militan yang besar.
Presiden Joko Widodo menghadiri perayaan Hari Lahir (Harlah) ke-78 Muslimat Nahdlatul Ulama di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Sabtu.
SEBANYAK 1.878 personel gabungan untuk mengawal acara peringatan Harlah ke-78 Muslimat Nahdatul Ulama (NU) di Stadion Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta Pusat, pada Sabtu (20/1) besok.
PENGURUS Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) akan menonaktifkan Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa sebagai Ketua Umum Pengurus Pusat Muslimat Nahdlatul Ulama.
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved