Sukseskan Formula E, Sponsor Lokal Turut Dukung Protokol Kesehatan

Mediaindonesia.com
06/6/2022 04:09
Sukseskan Formula E, Sponsor Lokal Turut Dukung Protokol Kesehatan
Hand sanitizer yang disediakan pihak sponsor untuk menjaga protokol kesehatan.(Ist)

INDONESIA kembali dipercayakan sebagai tuan rumah atas perhelatan bertaraf internasional setelah MotoGP di Mandalika, Lombok kali ini ajang balap mobil kelas dunia.

The ABB FIA Formula E World Championship dilaksanakan Sabtu (4/6) di Jakarta E-Prix International Circuit (JIEC) Ancol, Jakarta.

Enesis Group ikut menjadi sponsor dalam Jakarta E-Prix 2022 ini dengan memberikan dukungan protokol kesehatan Antis Hand Sanitizer di beberapa area seperti di tiket box, arena sirkuit dan lainnya.

Ryan Tirta Yudhistira selaku Chief Sales & Marketing Officer Enesis Group mengungkapkan bahwa ini kali ketiga kali nya Enesis turut ambil bagian dari event kelas dunia. 

“Setelah WSBK, MotoGP, sekarang Jakarta E-Prix kita dukung. Ini komitmen kami untuk menyukseskan kegiatan internasional karena tidak hanya pemerintah, kolaborasi dari swasta pun diperlukan apalagi ini merupakan langkah awal kita bersama untuk bangkit dari pandemi” ujarnya dalam keterangan, Minggu (5/6) .

Baca juga: Dukung Formula E, Bank Artha Graha Internasional Perkenalkan Agi sebagai Aplikasi Baru

Vice Managing Director Jakarta E-Prix, Gunung Kartiko, menjelaskan dukungan sponsor dalam ajang Formula E sangat membantu.

“Kami tentunya berterima kasih kepada para sponsor, karena dukungan mereka tentu akan sangat berkontribusi atas suksesnya ajang Jakarta E-Prix ini,” ujar dia.

Selain memberikan dukungan terkait protokol kesehatan, Enesis menghadirkan booth di area Sirkuit Jakarta dan Dunia Fantas. Selling dan sampling, terdapat lucky dip yang bisa diikuti pengunjung dan berkesempatan memnangkan hadiah menarik.

Seperti yang diketahui, Enesis Group sendiri sudah berperan aktif berkolaborasi sejak awal pandemi dengan pemerintah untuk terus mengedukasi masyarakat mengenai kesehatan dalam rangka penurunan covid-19 .

Enesis pernah menjalin kerja sama dengan Kementerian Perhubungan dan Kementerian  Pariwisata dan Ekonomi Kreatif maupun pihak swasta dalam kegiatan seperti Sentra Vaksinasi, Posko Mudik Lebaran 2022 dan lainnya dengan memberikan edukasi dan dukungan produk kesehatan. (RO/OL-0()

 



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Deri Dahuri
Berita Lainnya