Headline
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Kumpulan Berita DPR RI
PT Transjakarta bakal melakukan revitalisasi kepada 46 halte tahun ini secara bertahap. Pada tahap pertama yang akan dimulai besok, terdapat 11 halte yang akan direvitalisasi yakni Tosari, Balaikota, Sarinah, Bundaran HI, Dukuh Atas 1, GBK, Kwitang, Juanda, Kebon Pala, Cawang Cikoko, dan Stasiun Jatinegara 2.
Direktur Teknik PT Transjakarta Indrayana menjelaskan, dari 46 halte yang akan direvitalisasi itu akan terdapat empat halte yang akan mengintegrasikan Transjakarta dengan berbagai moda angkutan massal lainnya seperti MRT Jakarta dan KRL commuter line. Sementara itu juga akan terdapat empat halte yang dibangun khusus dengan disain yang khas.
"Ya jadi secara total ada 46 halte dimana terdiri dari halte ikonik sebanyak empat halte. Kemudian ada empat halte integrasi yang menghubungkan antara moda bus TransJakarta kemudian MRL maupun kereta api lainnya seperti MRT. Secara total kemudian secara sisanya adalah halte-halte biasa," kata Indrayana dalam konferensi pers, Rabu (13/4).
Revitalisasi 46 halte ini ditargetkan akan selesai dalam waktu enam bulan yang dibagi dalam empat paket lelang.
Untuk halte yang memiliki kekhasan tertentu atau ikonik akan berada di koridor 1 yakni Dukuh Atas 1, Sarinah, Tosari, dan Bundaran HI. Beberapa halte yang ikonik ini juga akan terintegrasi dengan MRT Jakarta.
"Halte terintegrasi ada empat, yang pertama Cawang-Cikoko yang akan terintegrasi dengan antara KRL, LRT, dan Transjakarta. Kemudian Halte Stasiun Jatinegara 2, juga Kebon Pala, dan Juanda," jelasnya.
Pihaknya pun berharap dengan revitalisasi halte yang bakal menjadi pusat integritasi ini akan memudahkan masyarakat berpindah moda. Hal ini juga bakal berdampak pada potensi kenaikan jumlah penumpang angkutan umum.
"Jadi selain tadi yang 4 halte ikonik, ini juga 4 halte terintegrasi yang kita harapkan akan sangat bermanfaat bagi pelanggan baik pelanggan Transjakarta termasuk juga nanti pelanggan MRT, LRT, maupun KRL yang akan melakukan perpindahan moda," pungkasnya. (OL-12)
Revitalisasi mesti diarahkan pada konsep pengembangan kawasan berorientasi transit atau Transit-Oriented Development (TOD).
Mendikdasmen menegaskan revitalisasi diprioritaskan bagi sekolah di daerah terdampak bencana, dan sekolah terpencil serta sekolah rusak.
Pelaksanaan revitalisasi tahun 2025 dilakukan dengan sistem swakelola, dengan total progres 95 persen terselesaikan dari total 16.171 penerima manfaat program.
Pasar Baru masih memiliki kesan usang atau 'jadul' yang memerlukan sentuhan modernisasi, mulai dari estetika visual hingga infrastruktur pendukung.
Dengan integrasi moda transportasi yang kuat, Kota Tua tidak hanya akan menjadi destinasi wisata statis, tetapi juga motor penggerak ekonomi baru bagi Jakarta.
Revitalisasi yang telah direncanakan selama lebih dari satu dekade ini merupakan proyek strategis yang melibatkan kolaborasi lintas instansi dan berbagai disiplin ilmu.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved