Headline
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Kumpulan Berita DPR RI
PENERAPAN kembali sistem ganjil-genap (gage) di DKI Jakarta tidak berdampak pada volume pengguna kereta rel listrik (KRL). Volume pengguna KRL, selama sepekan penerapan gage, justru menurun.
"Belum terdapat peningkatan volume pengguna KRL. Rata-rata pengguna KRL relatif stabil," kata VP Corporate Communications PT KCI Anne Purba lewat keterangan tertulis, Senin (10/8).
Rata-rata pengguna KRL pada 27 Juli sampai 30 Juli 2020 sebanyak 395.031 penumpang. Sementara pada 3 Agustus sampai 7 Agustus pekan lalu, rata-rata pengguna KRL tercatat 390.617 penumpang atau turun 1,1%.
Baca juga: Mulai Hari Ini, KCI Buat Penyekatan di Stasiun Tanah Abang
PT KCI telah mengantisipasi kenaikan jumlah penumpang sejak pekan lalu dengan mengoperasikan 975 perjalanan KRL setiap harinya. Penambahan perjalanan dilakukan sepanjang akhir Juli untuk lintas Rangkasbitung, lintas Bekasi/Cikarang, dan lintas Depok/Bogor.
"Untuk meningkatkan upaya jaga jarak, PT KCI selama beberapa bulan ini telah memberangkatkan kereta dari stasiun yang bukan merupakan stasiun awal namun cukup ramai pengguna seperti stasiun Tigaraksa, Cilebut, Bojonggede, dan Sudimara," ungkap Anne.
Selain itu, pihaknya mengevaluasi perkembangan situasi pandemi covid-19 dengan pembenahan alur masuk penumpang di Stasiun Tanah Abang. Alur antrean calon pengguna di Jembatan Penyeberangan Multiguna (JPM) akan diatur melalui penyekatan dan antrean sesuai jumlah pengguna yang akan mengakses layanan KRL melalui Hall Selatan Stasiun Tanah Abang.
"Pengaturan mulai Senin (10/8) pada sore hingga malam hari sebagai antisipasi agar para pengguna KRL tidak lagi berkerumun dan memadati pintu akses ke Hall Selatan Stasiun dari area JPM," ujar Anne.
Masyarakat diminta mengakses informasi kondisi antrian di stasiun dan posisi terkini KRL lewat aplikasi KRL Access. Anne ingin pengguna dapat merencanakan perjalanannya dengan mengakses aplikasi agar tidak menunggu terlalu lama saat mengantre.
PT KCI juga telah berupaya mengurangi interaksi pelanggan dengan petugas dan mengurangi penggunaan uang tunai yang berpotensi menjadi media penyebaran virus. Contohnya, Stasiun Bogor, Cilebut, dan Cikarang yang melayani transaksi menggunakan KMT (kartu multi trip), kartu uang elektronik bank, hingga tiket kode QR. (OL-1)
PT Kereta Api Indonesia (Persero) melakukan penutupan perlintasan berisiko sepanjang 2025. KAI telah menutup 316 perlintasan sebidang yang dinilai rawan kecelakaan.
HARI libur Natal Kamis (25/12) kemarin, mobilitas pengguna Commuter Line Jabodetabek terpantau berjalan aman dan lancar.
Dalam video permintaan maaf yang beredar, keduanya mengaku sadar bahwa tindakan serta ucapan mereka telah menimbulkan kerugian bagi banyak pihak.
Kasus ini bermula dari unggahan seorang penumpang yang mengaku kehilangan tumbler Tuku miliknya setelah tertinggal di gerbong KRL.
PT KAI Commuter menegaskan tidak melakukan pemecatan terhadap petugas yang diduga menghilangkan barang di dalam tas milik penumpang yang tertinggal di Commuter Line pada Senin (17/11).
KRL Seri 8500 JALITA dijadikan museum mini setelah memasuki masa purnatugas, dan terbuka bagi pengunjung mulai 11-16 November 2025.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved