Headline
. AS kembali memundurkan waktu pemberlakuan tarif resiprokal menjadi 1 Agustus.
. AS kembali memundurkan waktu pemberlakuan tarif resiprokal menjadi 1 Agustus.
Penurunan permukaan tanah di Jakarta terus menjadi ancaman serius.
BERDASARKAN data Perumda Pasar Jaya terdapat enam orang yang beraktivitas di Pasar Tanah Abang Blok A dan B yang positif Covid-19 dari hasil tes swab yang dilakukan pekan lalu.
Sebanyak enam orang yang positif Covid-19 itu ialah dua orang pedagang masing-masing satu di Blok A dan Blok B, dan empat orang terdiri dari karyawan swasta dan karyawan pengelola di Blok A dan karyawan swasta serta karyawan pengelola di Blok B.
Baca juga: Anggota Komisi E: Jakarta Bisa Lanjut ke PSBB Transisi Fase 2
Direktur Utama Perumda Pasar Jaya Arief Nasudin mengatakan meski ada pedagang yang terpapar Covid-19, pihaknya tak lantas menutup seluruh kegiatan Pasar Tanah Abang Blok A dan B seperti yang dilakukan kepada pasar-pasar tradisional lainnya.
Arief menyebut menurut arahan dari Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan bahwa kesehatan adalah hal utama tetapi pihaknya tidak juga bisa mengenyampingkan kebutuhan ekonomi. Sebab, ada 15ribu orang pedagang yang akan terdampak bila Pasar Tanah Abang Blok A dan B ditutup.
"Karena di sana ada 15ribu pedagang, yang terpapar enam. Berbanding berapa dengan pergerakan ekonomi yang dibutuhkan. Kita pastikan ada penutupan tapi berdasarkan areal yang terindikasi terpapar positif Covid-19. Karena dari kemarin yang sudah di-tracing dari pedagang yang terpapar Covid-19, 3 orang yang interaksi itu negatif semua," kata Arief di Balai Kota, Selasa (30/6).
Penutupan, kata Arief, hanya akan dilakukan terhadap zona yang menjadi lokasi kios yang pedagangnya terpapar Covid-19. Di zona itu nantinya ada police line yang akan dipasang agar tidak dilewati oleh siapapun.
"Pak gubernur juga tadi sampaikan, memang memilih kesehatan dgn bukan kesehatan akan sulit . Kita tetap lakukan protap covid benar-benar harus dipastikan. Penutupan tanah abang ini kita akan lakukan dengan zonasi. Mereka (kios) yang terindikasi ditemukan pedagangnya terpapar Covid-19, daerah situnya yang ditutup," jelas Arief.
Arief menuturkan penutupan akan dilangsungkan selama tiga hari untuk penyemprotan disinfektan. Penutupan zona ini adalah kebijakan baru dan baru akan dimulai dari Pasar Tanah Abang. Sebab, sebelumnya Perumda Pasar Jaya memiliki kebijakan untuk menutup pasar secara total selama tiga hari jika ada pedagang yang terpapar Covid-19. (OL-6)
Nimbus berada pada kategori VUM, artinya sedang diamati karena lonjakan kasus di beberapa wilayah, namun belum menunjukkan bukti membahayakan secara signifikan.
KEPALA Dinas Kesehatan Provinsi Sulawesi Selatan Ishaq Iskanda, Sabtu (21/6) mengatakan Tim Terpadu Dinas Kesehatan Sulawesi Selatan (Sulsel) menemukan satu kasus suspek Covid-19.
Peneliti temukan antibodi mini dari llama yang efektif melawan berbagai varian SARS-CoV, termasuk Covid-19.
HASIL swab antigen 11 jemaah Haji yang mengalami sakit pada saat tiba di Asrama Haji Sukolilo Surabaya, menunjukkan hasil negatif covid-19
jemaah haji Indonesia untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap gejala penyakit pascahaji. Terlebih, saat ini ada kenaikan kasus Covid-19.
Untuk mewaspadai penyebaran covid-19, bagi jamaah yang sedang batuk-pilek sejak di Tanah Suci hingga pulang ke Indonesia, jangan lupa pakai masker.
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved