Headline
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Kumpulan Berita DPR RI
POLISI mencari pemilik akun Twitter @digeeembok atas dugaan pencemaran nama baik pramugari maskapai penerbangan Garuda Indonesia, Siwi Widipurwanti. Tim siber bergerak mencari pemilik akun tersebut.
"Pemilik akunnya masih dalam penyelidikan, nanti akan kita lakukan pemeriksaan," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Yusri Yunus di Mapolda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Selasa (14/1).
Yusri mengatakan saat ini pihaknya masih mendahulukan pemeriksaan terhadap Siwi terkait kasus dugaan pencemaran nama baik. Siwi sendiri tidak bisa datang saat dipanggil oleh pihak polisi pada Senin (13/1).
Baca juga : 2024, Dividen BUMN Ditarget Rp85,4 Triliun
"Kita jadwalkan ulang lagi nanti, sekitar 17 Januari, kita sudah koordinasi dengan tim advokasi dan juga yang bersangkutan dan rencana akan hadir," ujar Yusri.
Selain itu, polisi juga sudah melakukan pemanggilan kepada beberapa teman Siwi dan staf Garuda. Yusri mengatakan pemanggilan itu dilakukan untuk mengonfirmasi terkait pekerjaan Siwi di Garuda.

Baca juga : Jelang Akhir Tahun, Garuda dan KAI Tebar Diskon Harga Tiket
Pramugari Garuda Indonesia, Siwi Widipurwanti. (Dok.Instagram Siwi Widi Purwanti)
Pemilik akun @Digeeembok sebelumnya pernah dilaporkan oleh Vice Presiden Garuda Roni Eka pada 6 Desember 2019. Akun tersebut dilaporkan atas dugaan yang sama.
Siwi Widi melaporkan akun Twitter @digeembok ke Polda Metro Jaya pada 28 Desember 2019 atas dugaan pencemaran nama baik. Siwi mengaku mengalami tekanan akibat isu yang disebarkan oleh akun tersebut. Bahkan tekanan datang saat dirinya bekerja di pesawat sebagai pramugari. (X-15)
Seluruh prosedur keselamatan dijalankan sesuai standar operasional. Pilot dinilai mampu mengendalikan situasi hingga pesawat mendarat dengan aman di Sydney.
Direktur Utama (Dirut) Garuda Indonesia Glenny H Kairupan menegaskan tidak ada awak kabin yang mengalami cedera serius dalam insiden turbulensi penerbangan GA 712 rute Jakarta–Sydney.
Anggota Komisi VI DPR RI, Christiany Eugenia Tetty Paruntu, menyoroti penataan manajemen dan arah transformasi baru Garuda Indonesia pascapengangkatan direksi baru.
Penyelamatan Garuda harus dimulai dari sektor operasional yang selama ini membebani keuangan. Proses pemulihan penuh membutuhkan waktu dua tahun.
Suntikan dana ini akan memperkuat struktur permodalan dan memastikan keberlanjutan pencatatan saham Garuda di Bursa Efek Indonesia.
Setiap pelanggan dapat melakukan satu kali penukaran pada setiap skema mulai dari 30.000, 150.000, dan 300.000 poin.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved