Headline

PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.

Bom Meledak di Moskow: 2 Polisi Tewas Saat Periksa Pria Mencurigakan

Haufan Hasyim Salengke
24/12/2025 18:29
Bom Meledak di Moskow: 2 Polisi Tewas Saat Periksa Pria Mencurigakan
Pemeriksaan insiden bom di Moskow, Rusia.(Ilya Lazarev/TASS)

INSIDEN ledakan mematikan kembali mengguncang ibu kota Rusia. Dua anggota polisi lalu lintas dan satu orang warga sipil tewas akibat ledakan perangkat peledak di wilayah selatan Moskow pada Rabu (24/12) dini hari waktu setempat. Lokasi kejadian tidak jauh dari tempat seorang jenderal dibunuh awal pekan ini.

Komite Investigasi Rusia melaporkan bahwa peristiwa ini bermula saat petugas berpatroli dan mencurigai seseorang yang berada di dekat mobil polisi mereka. Saat petugas mendekat untuk melakukan pemeriksaan, ledakan hebat terjadi yang seketika menewaskan kedua polisi dan tersangka di lokasi kejadian.

Otoritas setempat kini menyelidiki kasus ini dengan pasal percobaan pembunuhan terhadap petugas penegak hukum.

Insiden tragis ini terjadi hanya berselang beberapa hari setelah pembunuhan Letnan Jenderal Fanil Sarvarov di lingkungan yang sama pada Senin lalu. Jenderal Sarvarov tewas setelah bom yang dipasang di bawah mobilnya meledak. Meski penyelidik menduga adanya keterlibatan pasukan khusus Ukraina dalam pembunuhan sang jenderal, otoritas belum mengonfirmasi hubungan langsung antara kedua insiden tersebut.

Kedua polisi yang gugur dilaporkan masih berusia pertengahan 20-an. Salah satu korban meninggalkan seorang istri dan seorang putri yang masih bayi. Penyelidik menduga tersangka membawa bom raket rakitan (IED) yang meledak, baik secara sengaja maupun tidak disengaja, saat rencana sabotase terhadap kendaraan patroli tersebut digagalkan oleh petugas.

Laporang terpisah oleh kantor berita Rusia TASS telah mengumpulkan informasi utama tentang insiden tersebut, yaitu: 

Keadaan:

- Menurut para penyelidik, pada dini hari tanggal 24 Desember, dua petugas polisi lalu lintas melihat seseorang yang mencurigakan di dekat mobil patroli mereka di Jalan Yeletskaya di Moskow.

- Saat mereka mendekat untuk menahannya, sebuah bahan peledak meledak.

Korban

– Tiga orang tewas dalam ledakan tersebut, termasuk petugas polisi.

Investigasi dan reaksi

- Layanan darurat, penyelidik, dan ahli forensik sedang memeriksa lokasi kejadian dan rekaman video. - Investigasi kriminal telah dimulai.

- Para penyelidik sedang mempersiapkan pemeriksaan forensik, termasuk tes DNA, serta pemeriksaan medis dan bahan peledak.

- Kantor Kejaksaan Moskow mengawasi investigasi atas keadaan dan situasi insiden tersebut.

- Departemen Dalam Negeri Rusia di Moskow mengatakan bahwa keluarga korban akan diberikan semua bantuan yang diperlukan. (TASS/Russia Today/B-3)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Haufan Salengke
Berita Lainnya
Opini
Kolom Pakar
BenihBaik