Headline
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Kumpulan Berita DPR RI
UNI Eropa (EU), Sabtu (7/12) telah menyatakan akan memantau perkembangan di Suriah menyusul adanya laporan bahwa kelompok anti-rezim semakin mendekati ibu kota Damaskus.
"Uni Eropa memantau dengan saksama situasi di Suriah yang bergerak cepat dan tidak stabil. Dengan meningkatnya pertempuran antar kelompok bersenjata di seluruh negeri, kami mendesak semua pihak untuk melindungi warga sipil dan memastikan keselamatan para pekerja bantuan kemanusiaan," terang juru bicara Urusan Luar Negeri, Anouar El Anoun, dalam sebuah pernyataan.
"Kami kembali menegaskan seruan untuk solusi politik yang sejalan dengan Resolusi Dewan Keamanan PBB 2254," imbuh dia merujuk pada peta jalan menuju gencatan senjata dan transisi politik di Suriah.
Pada 30 November, pasukan oposisi telah menguasai sebagian besar pusat kota Aleppo dan memperkuat dominasinya di provinsi Idlib. Setelah bentrokan sengit pada Kamis (5/12), kelompok oposisi merebut pusat kota Hama dari pasukan rezim. Pada Jumat (6/12), pasukan oposisi merebut kawasan Daraa di Suriah selatan dekat perbatasan dengan Yordania. Mereka terus merebut kendali di Provinsi Suwayda di Suriah selatan pada Sabtu, sementara kelompok oposisi setempat turut merebut kendali di Quneitra pada hari yang sama.
Pasukan anti-rezim dilaporkan memasuki Damaskus dari sisi selatan ibu kota Suriah itu pada Sabtu. Kota tersebut pun takluk pada kelompok oposisi pada Minggu, usai pasukan rezim Bashar Al-Assad kehilangan kendalinya.
Kelompok anti-rezim juga mengambil alih sejumlah permukiman di provinsi Homs yang strategis, jalur menuju Damaskus, dan mulai bergerak maju menuju ke arah ibu kota. Pada Jumat (6/12), kelompok oposisi Suriah merebut Daraa di selatan Suriah yang berbatasan dengan Yordania. (Ant/H-3)
KELOMPOK ekstremis Negara Islam (ISIS) tidak lagi menimbulkan ancaman sistematis, tetapi saat ini justru dimanfaatkan oleh sejumlah negara untuk tujuan politik mereka.
SETAHUN berlalu sejak serangan cepat kelompok pemberontak menjatuhkan Damaskus dan mengakhiri kekuasaan keluarga Bashar Assad di Suriah yang berlangsung selama 54 tahun.
PULUHAN ribu warga Suriah turun ke jalan memperingati satu tahun runtuhnya rezim Bashar al-Assad. Presiden Ahmed al-Sharaa menegaskan komitmen memulai fase baru yang lebih adil.
Dewan Keamanan PBB menyetujui resolusi AS untuk mencabut sanksi terhadap Presiden Suriah Ahmed al-Sharaa menjelang kunjungannya ke Gedung Putih.
Metode pemerkosaan digunakan untuk meneror penduduk ketika kekuatan rezim Bashar al-Assad berada pada titik terlemahnya.
Banyak warga sipil tewas menjadi sasaran pembunuhan balas dendam usai pertempuran antara pasukan keamanan pemerintah dan loyalis Bashar al-Assad.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved