Headline

Presiden Prabowo resmikan 80.000 Koperasi Merah Putih di seluruh Indonesia.

Fokus

Terdapat sejumlah faktor sosiologis yang mendasari aksi tawur.  

Jerman Setujui Uji Coba Vaksin Covid-19 ke Manusia

Haufan Hasyim Salengke
22/4/2020 21:21
Jerman Setujui Uji Coba Vaksin Covid-19 ke Manusia
Uji vaksin korona(AFP)

JERMAN mengumumkan telah menyetujui uji klinis pertama vaksin covid-19 pada manusia, Rabu (22/4).

Otoritas regulasi Jerman, Paul-Ehrlich-Institut menyebutkan, program vaksi perusahaan bioteknologi BioNTech diotorisasi untuk uji klinis manusia setelah penilaian yang cermat atas risiko dan manfaat potensial,

"Ini adalah uji klinis resmi keempat di dunia di mana kandidat vaksin spesifik covid-19 diuji pada manusia," bunyi siaran pers lembaga itu.

Ditegaskan pula oleh lembaga itu,  mempertimbangkan konsekuensi serius dari pandemi covid-19, ini adalah langkah penting menuju pengembangan vaksin covid-19 yang manjur dan aman yang tersedia di Jerman dan membuatnya tersedia di seluruh dunia secepat mungkin.

Perusahaan BioNTech yang Co-Founder-nya profesor Turki Ugur Sahin dan raksasa farmasi Pfizer bersama-sama mengembangkan kandidat vaksin, sebagai bagian dari program pengembangan global.

Para ilmuwan dan peneliti di seluruh dunia tengah berjuang untuk menemukan vaksin untuk virus korona yang telah menginfeksi lebih dari 2,58 juta orang di seluruh dunia dan menewaskan lebih dari 178.000.

Sejauh ini para ahli kesehatan merawat pasien covid-19 dengan obat antimalaria, termasuk hydroxychloroquine dan chloroquine, yang telah menunjukkan hasil positif untuk infeksi paru-paru yang berhubungan dengan virus korona.

Sejauh ini hampir 693.000 pasien virus korona di seluruh dunia telah pulih dari penyakit ini. (AA/OL-2)

 



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Baharman
Berita Lainnya