Headline
Utusan AS mengungkapkan Dewan Perdamaian juga akan beroperasi di wilayah selain Gaza.
Utusan AS mengungkapkan Dewan Perdamaian juga akan beroperasi di wilayah selain Gaza.
Kumpulan Berita DPR RI
SEORANG remaja berusia 14 tahun mengaku melakukan pembunuhan terhadap lima anggota keluarganya. Peristiwa tragis itu terjadi di Alabama, Amerika Serikat (AS).
Sebelumnya, remaja tersebut sempat menelepon ke 911 dan mengatakan mendengar suara tembakan. Setelah polisi datang ke tempat kejadian, ditemukan satu orang dewasa dan dua anak di bawah umur telah tewas tertembak.
Dua korban lainnya yang merupakan ibu dan saudara kandung pelaku sempat dibawa ke rumah sakit tapi kemudian meninggal.
"Korban adalah ayah dan ibu pelaku, dan tiga saudara kandungnya. Kami belum bisa membeberkan motif pelaku," kata polisi setempat, dikutip dari AFP, Rabu (4/9).
Baca juga: Kapal Terbakar di California, Empat Orang Tewas
Menurut polisi, remaja ini awalnya memberitahu ia mendengar suara tembakan dari lantai atas rumahnya. Barang bukti sebuah pistol ditemukan di pinggir jalan dekat tempat kejadian.
"Ini benar-benar mengerikan," ujar polisi itu lagi.
Remaja tersebut diketahui bersekolah di Elkmont High School. Sekolah tersebut berada di Huntsville, dekat perbatasan dengan Tennessee. (Medcom/OL-2)
Kesaksian baru mengungkap detik-detik penembakan Alex Pretti di Minneapolis. Otoritas Minnesota gugat pemerintahan Trump atas dugaan penghilangan barang bukti.
Analisis video CNN mengungkap fakta mengejutkan dalam kasus penembakan Alex Pretti. Agen federal tampak telah mengamankan senjata sebelum tembakan fatal beruntun terjadi.
Video terbaru mengungkap kronologi penembakan Renee Nicole Good oleh agen ICE di Minneapolis. Korban sempat berkata “saya tidak marah” sebelum ditembak.
Penembakan yang menewaskan Renee Nicole Macklin Good, 37 tahun, pada Rabu lalu kini menjadi sorotan tajam publik dan aparat penegak hukum.
Wali Kota Minneapolis menuding pemerintahan Trump menutup fakta penembakan warga oleh agen ICE dan mendesak penyelidikan independen di tengah protes nasional.
Presiden Trump mengklaim penembakan wanita oleh petugas ICE di Minneapolis adalah bela diri, sementara Gubernur Tim Walz menyebut narasi tersebut sebagai propaganda.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved