Headline
Utusan AS mengungkapkan Dewan Perdamaian juga akan beroperasi di wilayah selain Gaza.
Utusan AS mengungkapkan Dewan Perdamaian juga akan beroperasi di wilayah selain Gaza.
Kumpulan Berita DPR RI
INDONESIA dan Swiss memiliki hubungan bilateral yang cukup kuat, termasuk di bidang ekonomi. Kendati demikian, masih banyak ruang untuk meningkatkan kerja sama, berikut memperkuat relasi warga dari tiap-tiap negara.
"Swiss terbilang aktif berhubungan dengan Indonesia. Dalam beberapa tahun terakhir, pendidikan vokasi dan pelatihan menjadi bagian program kerja sama," ujar Duta Besar Swiss untuk Indonesia, Kurt Kunz, saat mengunjungi kantor Media Group, Rabu (24/4).
Pemerintah Swiss, lanjut Kunz, sudah menjalin kerja sama dengan Kementerian Perindustrian untuk mendorong kualitas sumber daya manusia (SDM) Indonesia.
Adapun dengan Kementerian Pariwisata, pihaknya mendukung keberlangsungan sekolah pariwisata yang berlokasi di Lombok. Dia menekankan pendidikan vokasi dan pelatihan berkontribusi membentuk SDM yang kompetitif. "Kami sangat yakin pendidikan vokasi dan pelatihan sangat bermanfaat bagi SDM di negara ini. Terutama dalam pengembangan kualitas yang berkaitan dengan kepuasan hidup," imbuh Kurt Kunz.
Kurt melihat banyak generasi muda yang mau berhasil dan melihat ke depan," imbuhnya.
Upaya penguatan hubungan bilateral dipengaruhi berbagai elemen. Baik pemerintah Swiss maupun Indonesia memiliki peran relatif kecil. Dalam hal ini, dia menyoroti pembentukan kerangka kerja sama, yang meluas ke perjanjian berbagai bidang, seperti perpanjian proteksi dan promosi investasi bilateral, berikut perjanjian lalu lintas udara.
"Bagaimanapun hubungan bilateral juga bergantung dengan people to people contact. Saya pikir banyak hal yang bisa dilakukan untuk mengenal lebih baik. Sekitar 1.100 warga Swiss tinggal di Indonesia dan sebanyak 65 ribu turis asal Swiss datang ke Indonesia. Jadi, kita perlu meningkatkan hubungan ke level selanjutnya, termasuk dalam bidang budaya dan komersial," papar Kunz.
Hubungan kerja sama yang kondusif antarkedua negara juga tecermin dalam neraca perdagangan. Berdasarkan data Swiss Federal Customs Administration, total nilai perdagangan Swiss-Indonesia periode 2018 tercatat 1,37 miliar franc swiss.
Perusahaan Swiss yang beroperasi di Indonesia membentuk perkumpulan Swiss Indonesian Chamber of Commerce (Swisscham Indonesia) untuk mendukung investasi dan perdagangan. (Tes/I-1)
INDONESIA tidak kekurangan uang. Yang kurang adalah arah. Ini bukan gejala siklikal atau persoalan sentimen pasar, melainkan kegagalan struktural.
Tanpa dorongan fiskal awal, ekonomi akan selalu menunggu.
Alih-alih memicu inflasi pangan, program prioritas pemerintah MBG dinilai justru akan menjadi stimulus bagi peningkatan produktivitas nasional dan penguatan ekonomi kerakyatan.
Berdasarkan data selama bulan Januari hingga Desember 2024, tercatat 38juta kunjungan wisatawan datang ke DIY.
berdasarkan hasil rapat DK OJK yang dilaksanakan pada 1 Oktober lalu menilai sektor jasa keuangan terjaga stabil.
INDONESIA dan Dewan Kerja Sama Teluk (Gulf Cooperation Council/GCC) telah melaksanakan Putaran Ketiga Perundingan Perjanjian Perdagangan Bebas antara kedua pihak (Indonesia-GCC FTA).
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved