Headline
Gibran duga alih fungsi lahan picu tanah longsor di Cisarua.
Gibran duga alih fungsi lahan picu tanah longsor di Cisarua.
Kumpulan Berita DPR RI
PT Saka Energi Indonesia (PGN SAKA), anak perusahaan Subholding Gas Pertamina, mengantongi sertifikat paten sederhana dari Kementerian Hukum RI atas inovasi alat bantu penanaman bibit bernama Pancalan. Alat ini dirancang khusus untuk mengatasi kendala penanaman bibit di lahan berlumpur tebal yang selama ini sulit dijangkau secara manual.
Inovasi ini diimplementasikan dalam kegiatan konservasi mangrove di kawasan Muara Bengawan Solo, Kecamatan Ujungpangkah, Kabupaten Gresik, Jawa Timur. Pancalan lahir dari kebutuhan praktis para nelayan dan tim lapangan saat menghadapi karakteristik sedimen lumpur pesisir yang ekstrem.
Stakeholder Relations Manager PGN SAKA, Purwanto Nugroho, menjelaskan bahwa alat ini merupakan hasil kolaborasi antara perusahaan melalui Saka Indonesia Pangkah Limited dengan nelayan Desa Pangkahwetan.
“Pancalan adalah pengembangan yang lahir dari kearifan lokal. Inovasi ini memberikan manfaat nyata bagi upaya konservasi mangrove, sehingga proses distribusi bibit ke titik tanam menjadi jauh lebih mudah dan efisien dibandingkan cara konvensional,” ujar Purwanto melalui keterangannya, Senin (26/1/2026).
Secara teknis, Pancalan merupakan modifikasi dari alat tradisional nelayan yang dikembangkan menjadi platform ergonomis. Alat ini dilengkapi dengan pegangan, tali pengendali, serta wadah bibit, yang memungkinkan penanaman dilakukan dengan tenaga yang lebih hemat dan waktu yang lebih singkat.
Selain untuk rehabilitasi mangrove, alat yang telah terdaftar sebagai paten sederhana sejak September 2025 ini juga dapat difungsikan untuk penanaman tanaman lumpur lainnya serta membantu pembersihan sampah di kawasan pesisir.
Penggunaan Pancalan kini melibatkan Kelompok Masyarakat Pengawas (Pokmaswas) dan komunitas nelayan setempat. Inovasi ini menjadi bagian dari strategi PGN SAKA dalam mendukung mitigasi perubahan iklim serta pelestarian keanekaragaman hayati di sekitar wilayah operasi perusahaan.
"Komitmen kami adalah terus mendukung pelestarian lingkungan melalui pemberdayaan masyarakat. Kami percaya inovasi berbasis kearifan lokal seperti ini adalah kunci pembangunan berkelanjutan," kata Purwanto.(H-2)
Kawasan hutan mangrove di pesisir Kelurahan Bungkutoko, Kendari, Sulawesi Tenggara,
Lewat program PLN Peduli, PLN menanam 72.400 mangrove di pesisir Semarang dan Demak untuk tanggulangi abrasi, dukung ketahanan pangan, dan wujudkan Net Zero Emissions.
Di 2025, PT Pelindo Solusi Logistik kembali melakukan rehabilitasi mangrove seluas 10 hektare di pesisir Kabupaten Indramayu, Jawa Barat.
PT Mitra Pinasthika Mustika Tbk (MPMX) bersama entitas anaknya, MPM Honda Jatim, mengadakan program rehabilitasi mangrove di Muara Sungai Terang, Desa Golo Sepang, Kabupaten Manggarai Barat.
“Kita punya ekosistem mangrove terluas di dunia, kurang lebih 23% dari ekosistem mangrove dunia atau 3,44 juta hektare. Brasil hanya 9%, Australia 7%, dan Meksiko 5%,”
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved