Headline
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
Kumpulan Berita DPR RI
DI tengah meningkatnya kebutuhan organisasi terhadap sumber daya manusia (SDM) yang adaptif dan berdaya saing global, keberadaan institusi pengembangan manajemen yang kredibel menjadi faktor kunci. PPM Manajemen menegaskan posisinya sebagai rujukan pengembangan manajemen dan SDM terintegrasi yang dibangun di atas fondasi keilmuan, praktik industri, serta tata nilai yang konsisten.
Sebagai penyedia solusi manajemen terintegrasi, PPM Manajemen melayani pengembangan kapabilitas individu dan organisasi melalui Program Pengembangan Eksekutif (PPE), Pelatihan Sertifikasi (PPS) berstandar Nasional dan Internasional, Pembelajaran Inggriya (in-house learning), Riset dan Konsultansi (Riskon), serta Asesmen SDM untuk seluruh level jabatan. Seluruh layanan dirancang berbasis kebutuhan nyata organisasi dan tantangan bisnis yang dihadapi.
Dengan pengalaman lebih dari 58 tahun, PPM Manajemen dikenal sebagai pelopor pengembangan manajemen di Indonesia. "Keunggulan ini tercermin dari pendekatan end-to-end yang menyatukan riset, konsultansi, pelatihan, asesmen SDM, hingga pendidikan tinggi dalam satu ekosistem solusi manajemen terintegrasi," jelas Aries Heru Prasetyo, Ph.D, CRMP, MET, Kepala Divisi Corporate Marketing.
Aries menegaskan, PPM Manajemen telah mengantongi berbagai pengakuan berstandar nasional dan internasional. Sistem manajemen mutunya tersertifikasi ISO 9001:2015 (Quality Management System), sementara pengelolaan keamanan informasinya memenuhi standar ISO 27001:2022 (Information Security, Cybersecurity and Privacy Protection). Sertifikasi ini menegaskan komitmen PPM Manajemen terhadap kualitas layanan, perlindungan data, serta kepercayaan pemangku kepentingan.
Di ranah pendidikan formal, Sekolah Tinggi Manajemen PPM (PPM School) turut memperkuat reputasi institusi. PPM School meraih akreditasi internasional ABEST21, serta Akreditasi Unggul dari BAN-PT, sebagai bukti kualitas akademik, tata kelola, dan relevansi kurikulum dengan kebutuhan dunia usaha dan industri.
Keunggulan PPM Manajemen juga terletak pada kemampuannya mengintegrasikan local wisdom dengan global standard. Melalui berbagai pusat kajian, seperti PPM Center for Human Capital Development (CHCD), PPM Center for Innovation and Collaboration (CIC), serta Pusat Etika dan Budaya Organisasi Soedarpo Sastrosatomo (PEBOSS), PPM Manajemen aktif menghasilkan riset kontekstual Indonesia yang aplikatif bagi organisasi. Selain itu, keberadaan Product Development and Management Association (PDMA) Indonesia, afiliasi internasional PDMA Global, memperkuat peran PPM Manajemen dalam pengembangan inovasi dan manajemen produk berkelas dunia.
Komitmen tersebut diperkuat dengan kehadiran PPM Manajemen di berbagai kota besar di Indonesia, seperti Makassar, Surabaya, Cikarang, dan kawasan Greater BSD, guna memperluas akses terhadap layanan pengembangan manajemen berkualitas di berbagai wilayah. (H-2)
Fokus entitas adalah pada pemberdayaan, baik melalui peningkatan kemampuan komunikasi strategis maupun melalui dukungan emosional dan edukasi bagi perempuan.
GUNA membuka lapangan kerja bagi para ibu, Yayasan Indonesia Setara (YIS) berkolaborasi dengan OK OCE Forever kembali menggelar pelatihan pengolahan kuliner populer, yakni nugget dan dimsum mentai.
Enduro Entrepreneurship Program tidak hanya berfokus pada pemberian bantuan, tetapi juga pada penciptaan pelaku usaha bengkel yang tangguh, berdaya saing, dan siap mandiri.
EDP PPM Manajemen terus menghadirkan pembelajaran yang relevan dan aplikatif bagi para profesional lintas industri.
SYAIFULLAH, 39, warga Desa Dusun Slabayan, Desa Sejati, Kecamatan Camplong, Kabupaten Sampang, Jawa timur, terlihat serius.
Program yang bersifat gratis ini bertujuan mencetak pramudi profesional yang mandiri, berdaya saing, serta mengedepankan standar keselamatan dan pelayanan prima.
EDP PPM Manajemen terus menghadirkan pembelajaran yang relevan dan aplikatif bagi para profesional lintas industri.
Lulusan pendidikan Vokasi dituntut tidak hanya adaptif, tetapi juga memiliki kompetensi digital yang kuat agar mampu bersaing di tingkat internasional.
LAN meluncurkan terobosan digital bernama Sibangkom yang berfungsi sebagai pintu gerbang layanan pengembangan kompetensi satu atap.
Menaker Yasserli yang hadir secra daring menyambut positif hadirnya GNIK sebagai kekuatan kolaboratif yang mampu mengakselerasi peningkatan kompetensi di berbagai sektor industri.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved