Headline

Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.

Dugaan Pelaku Ledakan SMAN 72 Jakarta Korban Bullying, Mendikdasmen: Kekerasan di Sekolah Masih Jadi Masalah Serius

Despian Nurhidayat
09/11/2025 16:34
Dugaan Pelaku Ledakan SMAN 72 Jakarta Korban Bullying, Mendikdasmen: Kekerasan di Sekolah Masih Jadi Masalah Serius
Petugas kesehatan memindahkan siswa SMAN 72 Jakarta ke mobil ambulan untuk pemeriksaan di Rumah Sakit Islam Cempaka Putih, Jakarta Pusat(ANTARA FOTO/Fakhri Hermansyah)

MENTERI Pendidikan Dasar dan Menengah (Mendikdasmen), Abdul Mu`ti, menyatakan prihatin dengan kasus ledakan di SMAN 72 Jakarta dan menyampaikan belasungkawa kepada para siswa dan keluarga yang menjadi korban dan harus berada di rumah sakit. 

Menyoal dugaan pelaku yang merupakan korban bullying, Abdul Mu’ti menyadari bahwa memang kekerasan di sekolah masih menjadi masalah yang serius. 

“Menurut penelitian berbagai lembaga, angkanya masih tinggi. Para murid bisa menjadi korban dan juga pelaku,” ungkapnya kepada Media Indonesia, Minggu (9/11). 

Lebih lanjut, Kemendikdasmen pun dikatakan sedang membahas peraturan menteri tentang sekolah aman, di dalamnya akan diatur penciptaan lingkungan sekolah yang aman, ramah, bebas dari kekerasan yang humanis, komprehensif, dan partisipatif melibatkan guru, orangtua, masyarakat, dan para murid itu sendiri. 

“Kami berencana membentuk duta anti kekerasan dari kalangan murid seperti pengurus OSIS, Pramuka, Kerohanian, dan sebagainya,” ujarnya. 

Terkait dengan masih banyaknya kekerasan, Kemendikdasmen juga telah menerbitkan peraturan di mana semua guru memiliki tugas sebagai guru wali yang melaksanakan bimbingan konseling yang dikonversi dengan jam mengajar. 

“Sebagai guru wali, para guru diharapkan mendampingi para murid dalam semua hal, tidak terbatas masalah akademik, dan menjadi penghubung sekolah dengan orang tua atau keluarga murid,” kata Abdul Mu’ti. 

“Kami juga mengharapkan dukungan masyarakat termasuk media agar kekerasan tidak terus terjadi,” pungkasnya. (Des/M-3)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya