Headline
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Kumpulan Berita DPR RI
PT Nusa Halmahera Minerals (NHM), melalui program NHM Peduli, terus menegaskan komitmen sosialnya dengan mendukung penanganan kesehatan jantung masyarakat Maluku Utara. Akses terhadap fasilitas medis dan dokter spesialis jantung di wilayah ini masih terbatas, sementara banyak pasien menderita penyakit jantung seperti kebocoran jantung, penyumbatan pembuluh darah, hingga gangguan katup jantung.
Melihat kondisi tersebut, Presiden Direktur NHM, Haji Robert Nitiyudo Wachjo, bersama tim NHM Peduli hadir memberikan dukungan nyata. Melalui pendanaan dan koordinasi penuh NHM, sejumlah pasien diterbangkan ke Jakarta untuk menjalani pengobatan intensif di Rumah Sakit Jantung, membuka jalan bagi kehidupan yang lebih sehat.
Salah satu penerima manfaat adalah Supriadi (70) asal Ternate, yang sebelumnya dibantu pada 2022. Kali ini ia menjalani prosedur kateterisasi dan pemasangan cincin jantung di Jakarta. Kondisinya kini membaik dan siap kembali ke kampung halaman.
“Alhamdulillah, kami keluarga Bapak Supriadi menyampaikan apresiasi dan terima kasih sebesar-besarnya kepada NHM Peduli dan Bapak Haji Robert atas perhatian dan bantuan yang diberikan. Pada tahun 2022, Bapak Supriadi sempat mengalami gangguan jantung dan mendapat bantuan dari NHM. Kini, di tahun 2025, NHM Peduli begitu konsisten dan kembali hadir membantu. Kami sangat bersyukur atas kepedulian dan keseriusan NHM, di bawah kepemimpinan Haji Robert, yang terus memberikan dukungan nyata bagi pelayanan kesehatan,” ucap keluarga Supriadi.
"Sejak Juni 2025, program NHM Peduli aktif mengoordinasikan keberangkatan pasien-pasien dengan penyakit jantung dari berbagai daerah di Maluku Utara ke Jakarta. Seluruh biaya pengobatan hingga akomodasi ditanggung langsung oleh Haji Robert,” terang dokter yang mendampingi tim NHM Peduli, dr. Syamsul Bahri.
Sementara itu, dua pasien lainnya, Wadarahman (2) asal Tidore yang tengah diobservasi karena penyakit jantung rematik, serta Eka Putri Malagapi (18) dengan gangguan katup jantung yang menunggu jadwal operasi, juga tengah dalam proses pendampingan oleh NHM Peduli di Jakarta.
Program bantuan pasien jantung tahun ini dimulai dari Aurelya Bungarape (8) asal Halmahera Utara, yang diterbangkan ke Jakarta untuk menjalani perawatan selama sebulan. Kini Aurelya telah pulih dan dapat kembali beraktivitas seperti anak-anak lainnya. Kisah serupa dialami Naura (7) asal Kecamatan Kao, yang juga berhasil mendapat pengobatan jantung dan pulang dalam kondisi lebih sehat.
“Kabar keberhasilan pengobatan Aurelya dan Naura kemudian membawa pasien-pasien lain menghubungi tim NHM Peduli. Setelah dilakukan pengecekan rekam medis dan asesmen kebutuhan, mereka berkesempatan mendapatkan perawatan yang layak. Kemungkinan juga masih ada dua pasien lagi yang saat ini sedang melakukan asesmen di Tobelo, jika kondisi mereka sudah siap, akan lanjut pengobatan di Jakarta juga,” kata dr. Syamsul.
Melalui langkah nyata ini, Haji Robert dan NHM kembali menegaskan komitmen mereka untuk memberikan manfaat nyata bagi masyarakat Maluku Utara. Tidak hanya melalui kegiatan pertambangan yang bertanggung jawab, tetapi juga melalui aksi sosial yang membawa harapan bagi sesama. (RO/P-4)
Bantuan berupa 2.000 tas sekolah dan 500 topi bagi anak-anak di Maluku Utara.
Kesuksesan Maluku Utara dalam mencapai pertumbuhan ekonomi yang luar biasa menjadi contoh penting bagi Indonesia dalam mempercepat hilirisasi.
Pemerintah pastikan daerah dan UMKM mendapat porsi terbesar dari nilai tambah investasi, menjadikan daerah 'tuan di negeri sendiri'.
Di Ambon, Dubes Brazier mengunjungi Pemakaman Commonwealth di Ambon, untuk meletakkan karangan bunga di tugu peringatan bagi warga Australia yang gugur dalam peperangan di Indonesia.
BADAN Gizi Nasional (BGN) melaksanakan Pelatihan Petugas Penjamah Pangan pada Dapur Satuan Pemenuhan Pelayanan Gizi (SPPG) untuk mitigasi mencegah keracunan makanan MBG
PT NHM melalui program NHM Peduli berhasil memulihkan akses air bersih di lima desa Kecamatan Kao Barat, Halmahera Utara, pasca banjir besar April 2025.
NHM dukung peresmian Bendungan Beringin Agung di Kao Barat, wujudkan sinergi dengan pemerintah untuk ketahanan pangan dan pembangunan desa
Kekurangan air bersih kembali menjadi sorotan utama di Kecamatan Kao Barat, Kabupaten Halmahera Utara, usai banjir besar yang melanda wilayah tersebut pada 24 April 2025
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved