Headline
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Kumpulan Berita DPR RI
PEMBERIAN air susu ibu (ASI) eksklusif selama enam bulan pertama kehidupan bayi merupakan salah satu cara paling efektif untuk mencegah stunting. Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) menegaskan pentingnya ASI sebagai sumber nutrisi utama karena mengandung energi, protein, lemak, dan faktor bioaktif yang mendukung pertumbuhan optimal bayi.
Ketua Program Studi Pendidikan Dokter Spesialis Akupunktur Medik FKUI, Dr. dr. Hasan Mihardja, M.Kes, Sp.Ak, SubSp.Ak-G(K), menjelaskan bahwa metode akupresur terbukti efektif meningkatkan produksi ASI. "Penelitian menunjukkan bahwa stimulasi titik-titik seperti SI1, LI4, dan GB21 dapat meningkatkan volume ASI secara signifikan. Akupresur bisa dilakukan secara mandiri, sederhana, dan menjadi solusi pemerataan pelayanan kesehatan di daerah," ujar dr. Hasan dalam keterangan resmi, Kamis (9/10).
Meskipun angka stunting nasional telah menurun menjadi 19,8% dan memenuhi target WHO, ketimpangan antarwilayah masih perlu diperhatikan. "Asuhan mandiri akupresur bisa menjadi inovasi untuk menjangkau daerah yang kekurangan tenaga kesehatan," ujarnya.
Ia menerangkan upaya peningkatan kesehatan anak harus dimulai sejak dini. Melalui kombinasi edukasi, gizi, dan inovasi kesehatan seperti akupresur, kita dapat mendukung tercapainya generasi Indonesia yang sehat dan bebas stunting.
Selanjutnya dr. Christina Simadibrata, M.Kes, Sp.Ak, SubSp.Ak-AA(K), menjelaskan bahwa akupresur dapat menjadi tatalaksana nonfarmakologis dalam meningkatkan produksi ASI. "Tekanan lembut pada titik tertentu membantu memperlancar aliran darah dan merangsang hipofisis untuk memproduksi hormon prolaktin serta oksitosin, dua hormon utama dalam proses menyusui," jelasnya.
Hal itu disampaikan dalam acara seminar dan workshop bertema Asuhan Mandiri Akupresur untuk Meningkatkan Produksi ASI pada Ibu Balita Stunting yang digelar Program Studi Pendidikan Dokter Spesialis Akupunktur Medik Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia (FKUI), baru-baru ini. Setelah sesi seminar, kegiatan dilanjutkan dengan workshop praktik akupresur yang dibagi dalam sesi luring dan daring. (I-2)
ASI atau Air Susu Ibu menjadi asupan terbaik bayi sejak lahir hingga usia dua tahun.
Studi terbaru mengungkap kandungan ASI berbeda sepanjang hari, dengan melatonin meningkat di malam hari dan kortisol di pagi hari.
Keistimewaan ASI tidak hanya terletak pada nutrisi yang dapat melindungi bayi dari infeksi, tetapi juga pada interaksi yang berlangsung setiap kali menyusui.
Keberadaan fasilitas milik RSCM ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas perawatan bayi dengan memastikan akses terhadap ASI, baik dari ibu maupun donor, berlangsung dengan aman.
Ada beberapa penyakit utama yang perlu diantisipasi dari donor ASI melalui screening ketat, seperti Hepatitis B, Hepatitis C, dan penyakit infeksi atau menular lainnya.
KITA dihadapkan pada tantangan yang semakin kompleks, seperti kebutuhan masyarakat terhadap pelayanan akupunktur medik yang aman bermutu dan berbasis bukti ilmiah.
Seorang perempuan 65 tahun di Korea Selatan membuat dokter terkejut setelah hasil rontgen lututnya memperlihatkan ratusan benang emas kecil.
Akupunktur dapat merangsang saraf, otot, dan jaringan ikat, serta dipercaya dapat memicu produksi zat penghilang rasa sakit alami di dalam tubuh.
Akupuntur dapat bantu atasi rasa tidak nyaman yang dialami selama kehamilan.
Akunpunktur bisa menjadi pilihan untuk membantu mengurangi keluhan nyeri pada wanita menopause. Akupunktur pun dapat berperan untuk mengontrol emosi dan membantu pola tidur pasien.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved