Headline
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Kumpulan Berita DPR RI
KETUA Komisi X DPR RI, Hetifah Sjaifudian, menanggapi pernyataan Menteri Keuangan terkait gaji guru dan dosen di Indonesia yang kecil. Menurutnya pernyataan ini menjadi pengingat bagi semua pihak, bahwa pembiayaan pendidikan memerlukan komitmen besar dari kita semua masyarakat, dan terutama komitmen dari negara.
“Perhatian negara terhadap gaji guru dan dosen sebenarnya cukup besar, terlihat dari berbagai skema tunjangan, seperti tunjangan profesi, tunjangan khusus untuk wilayah 3T, dan tunjangan kehormatan dosen,” ungkapnya kepada Media Indonesia, Jumat (8/8).
Lebih lanjut, dia menambahkan bahwa meskipun anggaran tersebut besar secara total, distribusi dan efektivitas penggunaannya masih menjadi tantangan, sehingga kesejahteraan guru dan dosen belum merata dan belum sepenuhnya sebanding dengan beban tugas serta tanggung jawab mereka.
“Selain itu, kita juga harus mengembangkan model pembiayaan yang kreatif dan berkelanjutan, termasuk membuka ruang partisipasi masyarakat dan sektor swasta, tentu dengan regulasi yang memastikan mutu, pemerataan, dan perlindungan bagi tenaga pendidik,” ujar Hetifah.
Komisi X DPR RI sendiri kitakan berkomitmen mendorong agar alokasi anggaran pendidikan 20% dari APBN benar-benar digunakan secara efektif untuk meningkatkan kesejahteraan guru dan dosen, tanpa mengurangi prioritas lainnya, seperti prioritas pada peningkatan kualitas pembelajaran dan infrastruktur pendidikan.
“Kita juga akan mengawal agar reformasi sistem remunerasi tenaga pendidik berjalan seiring dengan peningkatan kompetensi, sehingga gaji yang layak sejalan dengan peningkatan profesionalisme,” pungkasnya. (H-3)
Sri Mulyani dikenal luas sebagai salah satu Menteri Keuangan terbaik Indonesia dengan masa jabatan terlama, sekaligus sosok perempuan pertama yang menduduki posisi tersebut.
Posisi Sri Mulyani sebagai Menteri Keuangan berakhir pada 8 September 2025 setelah reshuffle Presiden Prabowo. Kepergiannya diwarnai kontroversi. Simak rangkuman isu yang mengemuka.
Blavatnik School of Government (BSG) Oxford menjadi sorotan. Kenali misi BSG, program prestisius Distinguished Public Service Fellow, serta deretan tokoh global yang pernah mengajar.
Sri Mulyani Indrawati resmi bergabung sebagai pengajar dalam program World Leaders Fellowship 2026 di Blavatnik School of Government, University of Oxford. Ini Profilnya.
Purbaya sudah membuka penyelewengan. Kini, menjadi tugas penegak hukum menindaklanjuti. Maukah mereka?
MENTERI Keuangan Purbaya Yudhi Sadewa memotong anggaran transfer ke daerah (TKD) dan dinilai lebih baik dari Sri Mulyani
Gaji guru PPPK Paruh Waktu di Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah, tercatat hanya Rp300 ribu per bulan, menjadikannya salah satu isu yang paling disorot publik.
GURU bertanggung jawab untuk membangun jiwa dan raga para peserta didik yang dididiknya.
Usulan telah melalui pembahasan bersama Komisi X DPR RI.
BARU-baru ini dalam Konvensi Konvensi Sains, Teknologi, dan Industri Indonesia (KSTI) 2025, Menteri Keuangan Sri Mulyani menyinggung soal gaji dosen dan guru yang tidak besar.
MENTERI Keuangan Sri Mulyani menanggapi persoalan rendahnya gaji dosen dan guru saat menjadi pembicara dalam Konvensi Konvensi Sains, Teknologi, dan Industri Indonesia (KSTI) 2025.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved