Headline
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Kumpulan Berita DPR RI
PENYAKIT Demam Berdarah Dengue (DBD) masih terjadi hampir di sekitar 93 persen kota/kabupaten masih mengalami insiden rate yang tinggi. Tahun 2025 kasus DBD sampai 16 Februari 2025 sudah mencapai 10.752 kasus dengan insiden ratenya sekitar 3,79 per 100 ribu penduduk dengan kematian sekitar 48 kasus dengan CFR 0,48.
"Jadi ini memang kelihatan dengue memang pada trennya dari tahun ke tahun sejak 2016 kita petakan, itu biasanya pada akhir tahun itu akan mengalami kenaikan. Sampai bulan Maret-April mengalami penurunan, kemudian bulan Oktober, November, Desember mulai naik lagi, dan puncaknya biasanya adalah Januari, Februari, Maret ini," Direktur Penyakit Menular Kementerian Kesehatan Ina Agustina dalam diskusi secara daring, Kamis (20/2).
Pada tahun 2024 jumlah kumulatif kasus DBD di Indonesia sampai dengan minggu ke-53 hampir sekitar 247 ribu dengan insiden rate sekitar 88 per 0,46 per 100 ribu penduduk dan sudah 1.418 kematian. Angka tersebut berasal dari 488 kabupaten kota di 36 provinsi.
Selain DBD penyakit yang perlu diwaspadai oleh masyarakat adalah cikungunya. Sampai Desember 2024 yang tercatat sudah di 7 provinsi dengan total kasus 571 kasus dan tanpa kematian.
"Jadi ini kami memang melihat trennya cikungunya mirip sama trennya dengue pada akhir tahun ini mengalami peningkatan. Meskipun cikungunya tidak menyebabkan kematian, namun menyebabkan efek pada kualitas hidup karena menyebabkan nyeri sendi yang cukup lama hingga beberapa bulan. Sehingga cikungunya bisa mengganggu kualitas hidup seseorang," ungkapnya.
Untuk itu Kementerian Kesehatan telah mengeluarkan Surat Edaran (SE) tentang kewaspadaan peningkatan kasus dan kejadian luar biasa dengue dan cikungunya tahun 2025 yang disampaikan kepada seluruh fasilitas kesehatan di Indonesia kepada dinas provinsi maupun kabupaten/kota.
Dalam SE itu menekankan berdasarkan penyelidikan epidemiologi yang sudah dilakukan. Kemenkes memetakan peningkatan hingga angka kematian pada kasus-kasus tersebut.
Ia menyebut ternyata angka kematian akibat DBD banyak terjadi karena terlambat dibawa karena menganggap demam biasa. Kemudian bisa jadi dari petugas kesehatannya juga yang tidak menyadarinya. Tidak menyadari mungkin karena tidak diperiksa, bisa juga tidak dipantau karena terlihat sehat.
Sehingga dengan SE itu Kemenkes mengingatkan dinas agar lebih berhati-hati dan mewanti-wanti agar jika ada tanda DBD segera dirujuk. (H-3)
Selain DBD, Rano juga menyoroti masih tingginya kasus tuberkulosis (TBC) di Jakarta. DKI Jakarta masih berada di peringkat delapan nasional untuk kasus TBC.
ECDC mencatat lebih dari 5 juta kasus demam berdarah dengue (DBD) secara global sepanjang Januari hingga Desember 2025.
Wali Kota Bandung Muhammad Farhan mengingatkan agar seluruh elemen warga tidak terlena dan tetap meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi lonjakan kasus pada tahun-tahun mendatang.
Vaksin yang sedang diuji adalah V181-005, sebuah formulasi baru yang berpotensi memberikan perlindungan yang lebih cepat dan efisien.
KOTA Banjarmasin di Provinsi Kalimantan Selatan akan menjadi daerah percontohan vaksinasi Demam Berdarah Dengue (DBD) bersama Jakarta dan Palembang di program hibah vaksinasi DBD nasional.
Kasus DBD tercatat fluktuatif sepanjang tahun.
DINAS Kesehatan Kabupaten Lembata, Nusa Tenggara Timur, bersama Puskesmas Lewoleba melakukan tindakan pengendalian Demam Berdarah Dengue (DBD) di Kelurahan Lewoleba Barat, Selasa (18/11).
RUMAH Sakit Umum Daerah (RSUD) Embung Fatimah Kota Batam mencatat 79 pasien terdiagnosis Demam Berdarah Dengue (DBD) sepanjang 2025.
KASUS demam berdarah dengue (DBD) di Kota Tasikmalaya, Jawa Barat, masih terus mengalami peningkatan.
Meski kasus DBD dan kematian di Klaten tahun ini menunjukkan tren penurunan yang siginifikan, warga masyarakat diimbau untuk tetap waspada.
"Kasus DBD yang terjadi pada awal bulan Januari hingga September 2025 selama ini mengalami peningkatan, karena masyarakat masih abai membersihkan lingkungan sekitar."
Pada 2025 Januari hingga Juni terdapat 268 kasus DBD. Warga diminta waspada dan melakukan. gerakan kebersihan lingkungan.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved