Headline
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Kumpulan Berita DPR RI
KOLABORASI antara perguruan tinggi dalam negeri dan perguruan tinggi luar negeri terus dilakukan sebagai langkah konkret meningkatkan daya saing pendidikan tinggi.
Karena dengan kolaborasi diharapkan bisa menghasilkan kegiatan bermanfaat, tidak hanya bagi perguruan tinggi, tetapi juga kedua negara dan dunia.
"Kunjungan ini bertujuan melanjutkan dan mengimplementasikan rencana kolaborasi yang dibicarakan beberapa waktu lalu guna diimplementasikan dalam program kolaborasi berkelanjutan," kata Wakil Rektor Universitas Nasional (Unas) Bidang Penelitian, Pengabdian kepada Masyarakat, dan Kerja Sama Prof Ernawati Sinaga, Jumat (20/12).
Hal itu dsiampaikan Ernwati ketika kunjungan dan penandatanganan Implementing of Arrangement (IA) di UCSI University, Malaysia. Ia berharap kolaborasi itu nantinya berlanjut pada kerja sama dengan UCSI University di bidang pendidikan, penelitian dan publikasi ilmiah.
Delegasi Unas diterima Vice Chancellor and President UCSI University Prof Datuk Siti Hamisah Tapsir. UCSI University adalah universitas terkemuka di Asia dan juga salah satu dari 10 universitas terbaik di Malaysia.
Pada kesempatan itu, Prof Datuk Siti Hamisah berharap poin-poin kerja sama yang sudah ditandatangani dapat terimplementasi dengan baik. Hamisah juga menerima buku ajar berjudul Metodologi Penelitian karya Iskandarsyah Siregar, dosen sekaligus peneliti terkemuka dari Unas.
"Buku tersebut akan dibagikan kepada mahasiswa UCSI University untuk memperluas wawasan tentang metodologi penelitian," kata Prof Hamisah.
Selain itu, ada penyerahan buku berjudul Al Mizan Perjanjian untuk Bumi karya Fachruddin M Mangunjaya dan Pengaruh Asing Dalam Kebijakan Nasional yang ditulis Irma Indrayani.
Kerja sama antara kedua universitas tersebut terkait pemberian materi kepada mahasiswa dan dosen di Faculty of Medicine and Health Sciences UCSI University, join supervising, join research and publication, collaboration research project on language dan gender and culture, dan lecture mobility. (H-2)
Berdasarkan rilis resmi THE WUR 2026, UNJ menempati peringkat dunia 1501+ dengan skor keseluruhan 10,3–27,2
Edufair hadir sebagai wadah silaturahim dengan alumni SMA Muhammadiyah 25 baik yang masih kuliah maupun yang sudah berkarier.
Dosen juga harus mampu merencanakan studi lanjut, termasuk persiapan studi doktoral melalui skema beasiswa BPI dan PDDI.
Presiden Prabowo Subianto mengundang perguruan tinggi terkemuka Inggris untuk menjalin kerja sama dalam pendirian 10 universitas baru di Indonesia.
Beberapa bentuk kegiatan strategis itu mencakup seminar, workshop, dan kelas kolaboratif yang menampilkan praktisi industri dan akademisi kedua institusi.
UNSIA berencana untuk menjadi Google Reference University pertama di Indonesia serta fokus menjadi hub inovasi melalui World University Ranking for Innovation (WURI).
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved