Rabu 22 Februari 2023, 07:07 WIB

Di Global Summit of Women 2023 Alissa Wahid Tegaskan Pentingnya Kepemimpinan Perempuan

Fifi Aleyda Yahya | Humaniora
Di Global Summit of Women 2023 Alissa Wahid Tegaskan Pentingnya Kepemimpinan Perempuan

METRO TV/ FIFI ALEYDA YAHYA
Alissa Wahid (kiri) saat menjadi salah saya pembicara di Global Summit of Women 2023

 

Ketua PBNU Bidang Kesejahteraan Rakyat (Kesra) Alissa Wahid menegaskan kepemimpinan perempuan harus dihadirkan baik di pedesaan maupun di perkotaan. Hal tersebut diungkapkan Alissa saat menjadi salah satu pembicara dalam Global Summit of Women 2023, yang berlangsung di Dubai, UEA, 21-22 Februari 2023. 

"Baik di pedesaan maupun di perkotaan, kepemimpinan perempuan harus dihadirkan. Mungkin treatmentnya akan berbeda, namun intinya suara dan perspektif perempuan harus dihadirkan,” ujar Alissa yang menjadi pembicara dalam sesi “Women Think-tankers and Policy Advisory”.

Global Women Summit 2023 yang diselenggarakan The World Muslim Communities Council bekerjasama dengan General Women's Union-United Arab Emirates untuk memperingati 100 tahun perempuan memperoleh hak untuk memilih ini diikuti oleh para tokoh politik perempuan terkemuka, pemimpin agama, pengusaha, tokoh budaya, aktivis sosial, tokoh media, dan cendekiawan dari lebih dari 100 negara.


 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Baca juga: PBB dan Taliban Bahas Hak Perempuan Afghanistan

Alissa mengaku kehadirannya di Global Summit of Women ini untuk belajar dari para pemimpin perempuan di seluruh dunia. dan membawa cerita baik dari Indonesia 

“Kita harus mengakui kepemimpinan perempuan masih tidak semudah kepemimpinan laki-laki. Jadi semangat saya ikut menghadiri Global Summit of Women ini adalah untuk mendapatkan kepercayaan diri bagi para perempuan yang lebih baik, belajar dari para pemimpin perempuan di seluruh dunia. Dan tentu saja membawa cerita baik dari Indonesia untuk global forum ini,” ujar Alissa di sela-sela acara.

Tantangan yang dihadapi perempuan di seluruh dunia saat ini  seperti kesenjangan gender, kekerasan dalam rumah tangga, marjinalisasi sosial dan ekonomi, hambatan intelektual dan budaya yang dihadapi dalam pemberdayaan perempuan, serta memberikan kesempatan lebih lanjut bagi perempuan untuk memimpin dalam masyarakat.

Sejak awal, UAE memiliki keyakinan besar dalam peran perempuan dalam masyarakat. Pendidikan dan pemberdayaan perempuan dilakukan di berbagai bidang dan sektor hingga lebih dari separuh tenaga kerja di negara tersebut merupakan perempuan.(X-10)
 

Baca Juga

Ist

Sambut Ramadan dengan Nuansa Warna-Warni di Kota Agrabah 

👤mediaindonesia.com 🕔Kamis 23 Maret 2023, 11:55 WIB
Semarakkan bulan Ramadan di Kota Agrabah, kali ini Aviary Bintaro memberikan suguhan khas Timur Tengah dan Indonesia, mulai dari makanan...
Ist

Perluas Layanan, Brawijaya Hospital Depok Jalin Kerja Sama dengan Halodoc

👤mediaindonesia.com 🕔Kamis 23 Maret 2023, 11:38 WIB
Pandemi Covid-19 mengakselerasi kesadaran dan kepedulian masyarakat Indonesia akan gaya hidup sehat dan pentingnya menjaga kesehatan secara...
Ist

MahaDasha Raih Dua Penghargaan Inhouse Media di Awal 2023

👤mediaindonesia.com 🕔Kamis 23 Maret 2023, 11:27 WIB
Inhouse Magazine Award 2023 merupakan bagian dari perhelatan besar SPS Awards 2023 yang terdiri dari lima kategori...

E-Paper Media Indonesia

Baca E-Paper

Berita Terkini

Selengkapnya

Top Tags

BenihBaik.com

Selengkapnya

MG News

Selengkapnya

Berita Populer

Selengkapnya

Berita Weekend

Selengkapnya