Headline

Presiden Prabowo berupaya melindungi nasib pekerja.

Fokus

Laporan itu merupakan indikasi lemahnya budaya ilmiah unggul pada kalangan dosen di perguruan tinggi Indonesia.

Gagasan Jokowi Soal Pengembangan Budaya Dinilai Langkah Positif

Mediaindonesia.com
19/11/2022 14:58
Gagasan Jokowi Soal Pengembangan Budaya Dinilai Langkah Positif
Presiden Joko Widodo(Antara)

GAGASAN Presiden Joko Widodo terkait pengembangan budaya dinilai langkah yang positif. Jokowi mendorong nilai-nilai kebudayaan untuk membangun identitas dan kemajuan bangsa Indonesia.

Wakil Rektor I Universitas Sultan Ageng Tirtayasa (Untirta) Agus Jafari mengatakan, para pemuda harus menyambut baik gagasan Jokowi tersebut. Program-program yang dibuat pemerintah untuk mengembangkan kebudayaan Nusantara dinilai sangat baik.

“Apa yang dilakukan Pak Jokowi perlu dianggap sebagai hal yang positif. Tinggal generasi muda, mahasiswa, pelajar memanfaatkan program itu. Program sudah dibuat pemerintah, tinggal bagaimana kita manfaatkan itu,” ujar Agus.

Sektor kebudayaan memang menjadi salah satu fokus utama pemerintahan Jokowi. Menurut Agus, Jokowi sangat berkomitmen untuk bisa menanamkan nilai-nilai kebudayaan kepada para generasi muda.

Presiden Jokowi juga mendorong para menterinya untuk ikut masif membangun nilai-nilai kebudayaan. Agus optimistis Jokowi sanggup membuat fondasi agar generasi muda Indonesia tidak larut dengan kebudayaan-kebudayaan dari negara luar.

“Kebijakan pemerintah ini saya melihat memang ada kebijakan yang cukup masif untuk menanamkan nilai-nilai budaya. Pak Jokowi mendorong Kemendikbud dan Kemenparekraf,” pungkasnya.

Presiden Jokowi bahkan telah meneken Pepres No  114 Tahun 2022 tentang strategi kebudayaan. Di dalamnya terdapat tujuh agenda strategis untuk mengembangkan budaya-budaya di Tanah Air. (OL-8)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Polycarpus
Berita Lainnya