Ratusan Tukik Dilepasliarkan di Pantai Sodong

Lilik Darmawan
14/9/2020 20:20
Ratusan Tukik Dilepasliarkan di Pantai Sodong
Sebanyak 142 tukik tukik atau anakan penyu jenis Lepidochelys Olivaceae dilepasliarkan di Pantai Sodong, Kecamatan Adipala, Cilacap(MI/Lilik Darmawan)

SEBANYAK 142 tukik atau anakan penyu jenis Lekang (Lepidochelys Olivaceae) dilepasliarkan di Pantai Sodong, Kecamatan Adipala, Cilacap, Jawa Tengah, Senin (14/9).

Pelepasliaran ini merupakan kerja bareng  antara Komunitas Konservasi Penyu Nagaraja, Cilacap, Balai Konservasi  Sumberdaya Alam (BKSDA) Jateng wilayah Cilacap serta didukung Pertamina MOR IV Jateng-DIY.

Koordinator Komunitas Konservasi Penyu Nagaraja Cilacap, Jumawan, mengatakan tukik yang dilepasliarkan ada yang baru berumur beberapa hari hingga empat bulan. "Ratusan tukik ini merupakan penetasan dari hasil evakuasi telur-telur penyu yang berada di sekitar perairan Cilacap. Evakuasi telur penyu ada di tiga titik yakni Pantai Sodong, Pantai Glempang Pasir, dan Pantai Widarpayung Kulon," jelasnya di sela-sela pelepasliaran di Pantai Sodong.

Di tempat yang sama, Kepala BKSDA Jateng Resor Konservasi Wilayah Cilacap, Dedy Rusyanto, mengatakan bahwa habitat penyu semakin lama, kian terdesak oleh aktivitas manusia. Sehingga dengan adanya kegiatan konservasi, maka akan sangat membantu pelestarian penyu.

"Sebetulnya, penyu memiliki daya adaptasi di lingkungannya. Namun, karena semakin terdesak aktivitas manusia, maka perlu ada intervensi manusia dalam upaya konservasi, guna mendukung stabilnya ekosistem. Selain aktivitas manusia, predator juga menjadi ancaman bagi telur penyu," katanya.

Sementara Unit Manager Pertamina MOR IV Jateng DIY Anna Yudhiastuti mengatakan bahwa Pertamina berkomitmen untuk mendukung konservasi penyu. "Kegiatan konservasi dilakukan di pesisir selatan Kabupaten Cilacap, tepatnya di wilayah Pantai Sodong Jenis penyu yang saat ini masih terus dilakukan upaya konservasi adalah spesies Penyu Lekang. Tahun ini merupakan tahun kedua, dimana tahun lalu berbagai upaya telah dilakukan salah satunya telah melepasliarkan puluhan tukik," katanya.

Kedepan Pertamina Bersama Kelompok Konservasi Penyu Nagaraja Cilacap akan terus mengembangkan infrastruktur konservasi diantaranya adalah membangun fasilitas penetasan telur penyu di pesisir selatan Cilacap. Selain infrastruktur hal yang akan dikembangkan kemudian adalah mengembangkan konsep Eduwisata di area konservasi untuk meningkatkan kesadaran terkait pelestarian Penyu. (OL-13)

Baca Juga: BKSDA Yogyakarta Lepasliarkan Satwa Burung Pemangsa



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Muhamad Fauzi
Berita Lainnya