Headline
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Kumpulan Berita DPR RI
SATWA koleksi sejumlah kebun binatang yang dikelola Taman Safari Indonesia (TSI) baru saja melahirkan bayi-bayi yang sehat.
Kabar gembira itu disampaikan Direktur TSI Bogor Jansen Manangsang yang juga salah satu pendiri TSI, di TSI Bogor, di Cisarua (Puncak), Sabtu (9/5).
Bahkan dia sempat mengajak Media Indonesia melihat langsung bayi gajah yang baru lahir tersebut.
Karena lahir di masa pandemi virus korona (covid-19), bayi-bayi satwa tersebut diberi nama yang sama.
Jansen menyebutkan, karena lahir jantan, bayi gajah Sumatera di TSI Cisarua diberi nama Covid. Sedangkan gajah yang di TSI Prigen diberi nama Korona karena lahir betina. Sedangkan bayi jerapah di TSI Bali, karena yang lahir jantan, maka dia pun diberi nama Covid.
"Di mana-mana kabar meninggal, di sini kabarnya melahirkan. Di sini (Bogor), satu gajah hamil dan satu gajah melahirkan. Ibu Menteri Siti Nurbaya Bakar memberikan nama Covid, supaya mengingat situasi ini ada. Di TSI II di Prigen, Jawa Timur, diberi nama korona karena yang lahirnya gajah betina. Lucu sekali, mengingat situasi jaman ini. Menghasilkan hewan-hewan yang sangat bagus sekali. Begitu juga dengan yang di Bali, jerapah jantan baru lahir, makanya diberi nama covid lagi," terangnya.
Sementara, Head Keeper TSI Cisarua Bogor M Sodik menjelaskan lebih detil tentang bayi gajah Covid yang lahir di tempatnya bekerja.
Covid lahir dari induk Gajah Sumetera, dari Riau dengan ibu bernama Nina dan ayah bernama Kodir. Dia lahir secara normal.
"Gajah ini lahir dengan normal, hanya sedikit dibantu. Lahirnya pada hari Selasa (28/4), pukul 02.25 wib atau dini hari. Dia lahir jantan dari induk Nina dan jantannya Kodir. Dia punya berat 82,25 kg dengan tinggi 90 centi meter,"katanya.
Covid ini, jelasnya, adalah bayi gajah ke-29 yang lahir di TSI Cisarua, Bogor. Secara keseluruhan di tempat wisata yang memiliki luas area lebih dari 260 hektare itu ada 51 gajah.
"Kondisi sekarang sehat normal dan baik. Dan kita juga kasih suplemen untuk memperlancar air susu, untuk penguat tulang. Bahkan 3 bulan sebelumnya sudah dipersiapkan untuk nutrisi pakannya. Kita spesialkan, ada makanan tambahan dan nutrisi," pungkasnya. (OL-8).
Penghentian program gajah tunggang di Bali Zoo mulai diberlakukan secara permanen sejak 1 Januari 2026.
Tujuh gajah Asia liar tewas setelah tertabrak kereta ekspres di Assam, India.
MENTERI Kehutanan Raja Juli Antoni menegaskan perlunya perubahan cara berpikir dan pendekatan mendasar dalam tata kelola kehutanan Indonesia.
KEMENTERIAN Kehutanan menegaskan dukungan empat ekor gajah Sumatra dalam upaya pemulihan pascabanjir di Kabupaten Pidie Jaya, Aceh, telaH memperhatikan prinsip kesejahteraan satwa.
GAJAH jinak jadi armada penyelamat di Pidie Jaya, Aceh, dalam membantu membuka akses dan mengevakuasi wilayah yang tak bisa dijangkau alat berat pascabanjir bandang.
EMPAT ekor gajah diterjunkan guna mempercepat pembersihan sisa-sisa kayu dan material yang dibawa banjir bandang ke permukiman di Kabupaten Pidie Jaya, Aceh.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved