Headline

Mantan finalis Idola Cilik dan kreator konten juga memilih menikah di KUA.

Fokus

Ketegangan antara Thailand dan Kamboja meningkat drastis sejak insiden perbatasan

Alat Bantu Pernapasan Bayi Prematur

Rifaldi Putra Irianto
13/1/2020 06:50
Alat Bantu Pernapasan Bayi Prematur
Ilustrasi MI(MI/Duta)

PENELITI dari The Northern Israel Institute Of Technology (Technion) mengembangkan teknologi baru untuk melindungi sistem pernapasan pada bayi prematur.

Pengembangan itu dilakukan karena sistem pernapasan pada bayi prematur belum berkembang sepenuhnya sehingga perlu dukungan pernapasan dengan ventilator medis yang dapat mengirimkam udara ke trakeanya.

Dalam penelitian yang diterbitkan Jurnal The Royal Society itu para peneliti telah mengembangkan model baru berbahan silikon yang dapat menyesuaikan perawatan ventilasi sesuai dengan sistem pernapasan bayi.

Model yang baru dikembangkan tersebut dapat menyimulasikan saluran pernapasan bagian atas, juga dapat mencegah kerusakan dan meningkatkan peluang bagi bayi untuk mengembangkan sistem pernapasan yang tepat. (Xinhua/Rif/X-10)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Riky Wismiron
Berita Lainnya