Headline
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Kumpulan Berita DPR RI
President University (PresUniv) memperoleh bantuan dana hibah pemerintah Amerika Serikat (AS) dalam pengembangan pendidikan tinggi di Indonesia.
"Saya sangat senang diberikan kepercayaan pemerintah Amerika Serikat untuk berkontribusi dalam internasionalisasi perguruan tinggi di Indonesia, khususnya di President University yang telah menjadi ikon perguruan tinggi lokal berorientasi internasional," kata Direktur Urusan Internasional President University Jhanghiz Syahrivar melalui rilisnya kepada pers di Jakarta, hari ini.
Menurut Jhanghiz, dana hibah tersebut diperuntukan bagi kegiatan seminar internasional bertajuk Internasionalisasi Kampus di kampus President University di kawasan Jababeka, Bekasi.
Diharapkan peserta seminar khususnya perwakilan dari perguruan tinggi lokal lainnya yang menghadiri acara tersebut mampu menambah wawasan perihal sistem pendidikan di Amerika Serikat serta menyadari pentingnya kurikulum perguruan tinggi yang dapat memfasilitasi mahasiswa Indonesia dengan pemikiran global.
Menurut Jhangiz, hibah pertama didapatkan pada Februari 2015 untuk belajar perihal internasionalisasi perguruan tinggi di University of North Carolina (UNC) at Charlotte di Amerika Serikat selama dua minggu.
Berikutnya, hibah kedua ia terima pada Agustus ini untuk menyelenggarakan pelatihan dan seminar selama dua hari di Indonesia perihal internasionalisasi perguruan tinggi.
Seminar internasional yang diselenggarakan President University itu dihadiri dua narasumber dari Cultural Affairs Officer Public Affairs Section US Embassy Jakarta Deborah C Lynn, dan Associate Director for International Programs University of North Carolina at Charlotte Christina Sanchez.
"Secara umum hibah yang kami peroleh dari pemerintah AS untuk membantu pengembangan Kantor Urusan Internasional, di President University," jelas Jhanghiz.
Masyarakat Ekonomi ASEAN
Terkait internasionalisasi dan menyongsong era Masyarakat Ekonomi ASEAN (MEA), Wakil Rektor Presiden University Anak Agung Banyu Perwita menyatakan pentingnya peran kampus untuk mendorong kepedulian pemerintah terkait internasionalisasi dan MEA tersebut.
Menurut Banyu, pemerintah pusat dan pemerintah daerah belum maksimal dalam mempersiapkan menjelang berlakunya MEA. Dikatakan, pemahaman pemerintah, khususnya pemerintah daerah, terkait internasionalisasi dan MEA masih minim.
"Sepanjang pemantauan saya, pemahaman mereka akan internasionalisasi masih rendah. Mereka perlu diedukasi kalangan kampus sebab orang-orang di pemerintah daerah kan biasanya diisi orang-orang parpol. Mereka kurang fokus dalam membangun kesejahteraan rakyat dan internasionalisasi, masih kuat dibenak mereka terpikir untuk melanggengkan kekuasaan," ujarnya.
Banyu yang juga Guru Besar Hubungan Internasional President University itu mengingatkan bahwa Indonesia kurang siap menghadapi MEA yang akan mulai berlaku pada akhir tahun ini.
"Kalau mau jujur, kita belum siap menghadapi MEA. Karena sosialisasi MEA baru dilakukan selama satu tahun belakangan ini. Namun siap tidak kita harus hadapi," ujarnya.
Karena itu, dibutuhkan peran semua pihak, terlebih lagi pemerintah pusat dan pemerintah daerah untuk mempersiapkan SDM Indonesia yang mampu bersaing dengan SDM dari luar negeri.
"Nah, pemerintah daerah mesti bermitra dengan dunia kampus. Sebaliknya kampus juga mesti bersiap diri," tegas Banyu yang pernah menjadi konsultan Kemenlu RI.
Dalam kesempatan yang sama, Deborah mengingatkan banyak cara dalam meningkatkan daya saing SDM Indonesia menyambut MEA. Salah satunya dengan memanfaatkan beasiswa dari luar negeri yang banyak ditawarkan pelajar dan mahasiswa Indonesia.
"Sebaiknya dioptimalkan pemanfaatan tawaran beasiswa yang banyak diperuntukkan bagi anak anak Indonesia," tukas Deborah.(Q-1)
Pada Februari 2025, jumlah perguruan tinggi di Indonesia, baik swasta maupun negeri, menurut BPS mencapai 2.937.
UNDIP dan UI bersama seluruh perguruan tinggi di Indonesia menyepakati pentingnya kolaborasi untuk mewujudkan target Net Zero Emission Indonesia.
Para petani mendapatkan pelatihan pengoperasian dan perawatan traktor capung yang dirancang lebih hemat bahan bakar.
PERGURUAN Tinggi Ilmu Alquran (PTIQ) berupaya merealisasikan program pembangunan kampus terbaik dalam bidang Al-Qur’an sekaligus ilmu pengetahuan.
Ketua Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) UI Zayyid Sulthan Rahman menegaskan mahasiswa tidak tinggal diam menghadapi potensi manipulasi demokrasi.
Zakat bukan hanya urusan ibadah, tapi juga instrumen peradaban. Maka, kolaborasi lintas sektor menjadi kunci dalam menjaga keberlanjutan dan keadilan sosial.
Yayasan Pendidikan Universitas Presiden (YPUP) mendukung penuh atas pendirian ICPI-PU di lingkungan President University.
Kamu bisa menjajal berbagai kegiatan yag mengasah keterampilan kamu di dunia kerja dengan mengikuti berbagai kegiatan kampus, kepanitiaan, dan tentunya lomba.
Buat kamu yang belum menentukan jurusan dan punya kreatifitas tinggi, yuk jajaki program studi (prodi) desain interior.
Dalam International Program Mobility Study, President University pada angkatan pertama telah mengirimkan sebanyak satu kelas, 39 mahasiswa teknik sipil.
Platform edukasi kesehatan dan informasi penyakit kulit akibat kerja ini juga dirancang dengan teknologi yang mudah digunakan dan dipahami oleh para pekerja.
Kezia memiliki mimpi besar menjadi seorang tenaga kesehatan handal berskala global untuk berkontribusi bagi masyarakat dan dunia kesehatan di tanah air.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved