Headline

Presiden Prabowo berupaya melindungi nasib pekerja.

Fokus

Laporan itu merupakan indikasi lemahnya budaya ilmiah unggul pada kalangan dosen di perguruan tinggi Indonesia.

Bintang Quantum Leap Dean Stockwell Tutup Usia

Basuki Eka Purnama
10/11/2021 05:03
Bintang Quantum Leap Dean Stockwell Tutup Usia
Aktor Dean Stockwell(Dok Universal)

BINTANG serial televisi Quantum Leap Dean Stockwell meninggal dunia di usia 85 tahun. Stockwell meninggal di rumahnya dengan damai, ungkap agen aktor tersebut.

Stockwell mengawali karier aktingnya di usia tujuh tahun kala tampil dalam sebuah drama musikal bersama Gene Kelly dan Frank Sinatra, yang berjudul Anchors Away.

Namun, peran yang membuat namanya meroket adalah berduet dengan Scott Bakula di serial Quantum Leap, yang tayang selama lima seasons.

Baca juga: Gal Gadot Sebut Dwyane Johnson Luwes Berdansa

Dia juga membintangi sejumlah film seperti Paris, Texas pada 1984 dan Dune karya sutradara David Lynch pada tahun yang sama.

Stockwell meraih nominasi Piala Oscar untuk perannya sebagai bos mafia Tony 'The Tiger' Russo dalam film Married to the Mob keluaran 1988.

Adapun serial Quantum Leap mengantarkan meraih nominasi Golden Globe dan empat nominasi Piala Emmy. 

Stockwell meninggalkan seorang istri dan dua anak. (AFP/OL-1)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya