Headline
Publik diminta terus bersikap kritis terhadap tindakan aparat.
Publik diminta terus bersikap kritis terhadap tindakan aparat.
Kumpulan Berita DPR RI
GRUP musik Kahitna turut hadir memeriahkan acara puncak peringatan Bulan Bahasa dan Sastra 2019 yang digelar di Hotel Bidakara Grand Pancoran, Jakarta, Senin (28/10) kemarin. Dalam acara tersebut, pianis Kahitna Yovie Widianto berpesan agar masyarakat Indonesia harus bangga dengan Bahasa Indonesia.
“Bahasa Indonesia adalah modal industri kreatif kita yang kita harus bangga,” kata Yovie di Jakarta, Senin (28/10).
Yovie mengatakan, meski kita perlu mengetahui bahasa Inggris atau bahasa asing lain untuk berkomunikasi, namun kita harus bangga dan membudayakan penggunaan Bahasa Indonesia dalam kehidupan sehari-hari.
“Seperti misalnya wonderful Indonesia, kenapa nggak pesona Indonesia aja yang diangkat?” imbuhnya.
Baca juga: Mario Kahitna Berupaya Kurangi Penggunaan Plastik
Dia pun mengungkapkan Kahitna menjadi salah satu grup musik yang turut melestarikan dan mempromosikan bahasa Indonesia lewat lagu, bahkan hingga ke mancanegara.
“Kami mempertahankan Bahasa Indonesia untuk dijual di luar sana,” ungkapnya.
Seperti diketahui, Kahitna merupakan grup musik yang populer sejak tahun 90-an. Lagu-lagu yang dibawakannya sarat dengan lirik bertemakan cinta dan mampu memanjakan telinga pendengar, sebut saja lagu Cantik, Mantan Terindah, Cerita Cinta dan Aku Dirimu Dirinya.(OL-5)
Sebanyak 67 duta bahasa Indonesia akan diterjunkan ke 53 institusi pendidikan, mencakup sekolah dan universitas di berbagai wilayah Australia.
Menteri Pendidikan Tinggi, Sains, dan Teknologi Brian Yuliarto mengungkapkan bahwa Australia saat ini membutuhkan banyak guru Bahasa Indonesia.
BAHASA Indonesia ialah bahasa yang penuh mukjizat. Bahasa Indonesia menjadi bahasa pemersatu sebelum Indonesia merdeka.
bahasa Indonesia secara resmi diakui sebagai program studi di Fakultas Bahasa dan Terjemahan Universitas Al Azhar Kairo, Mesir.
Bahasa Indonesia resmi menjadi program studi ke-15 di Universitas Al Azhar, Mesir. Minat mahasiswa Mesir tinggi, mencapai 350 pendaftar.
Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah Abdul Mu'ti tandatangani dokumen peresmian Program Studi Bahasa Indonesia di Universitas Al-Azhar, Kairo, Mesir.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved