Headline
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Kumpulan Berita DPR RI
Gig Economy menjadi salah satu andalan untuk mencapai pertumbuhan ekonomi minimal 5,4% pada 2026. Fenomena gig economy, yakni sistem kerja fleksibel berbasis platform digital memang kini menjadi tumpuan hidup bagi jutaan masyarakat. Meskipun menawarkan peluang besar, khususnya bagi generasi muda, sistem ini juga menghadirkan tantangan baru dalam hal perlindungan sosial dan keadilan ekonomi.
Sistem pekerjaan ini tidak bergantung pada hubungan kerja tetap, penghasilan diperoleh dari tugas atau proyek tertentu yang diatur melalui platform digital. Hubungan kerja dalam gig economy sangat fleksibel, pembayaran didasarkan murni atas capaian pekerjaan, bukan gaji bulanan.
Deputi Bidang Koordinasi Perniagaan dan Ekonomi Digital Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian Ali Murtopo Simbolon menyampaikan gig economy masuk dalam tiga mesin pertumbuhan ekonomi yang terdiri atas manufaktur, pariwisata, dan perdagangan.
"Untuk itu kami mengajak para CEO untuk memperkuat kolaborasi dengan pemerintah, tidak hanya melalui diskusi formal, tetapi juga melalui eksekusi nyata yang berdampak langsung pada peningkatan daya saing, ekspor nasional, serta pertumbuhan gig economy" kata Ali dalam CEO Excellence Award 2025 di Jakarta.
Sebanyak 29 CEO merih penghargaan, di antaranya President Director PT Tiki Jalur Nugraha Ekakurir (JNE) dalam kategori CEO Excellence 2025 for Empowering Communities through Sustainable Courier Service Contributions pada kategori jasa kurir dan logistik. Ada pula Direktur Utama PT Telkom Indonesia Dian Siswarini yang meraih penghargaan Indonesia CEO Excellence 2025 for Supporting Sustainable Economic Growth through Enhanced Digital Infrastructure and MSME Development pada kategori industri telekomunikasi.
Pemimpin Redaksi Warta Ekonomi Group Muhamad Ihsan, penyelenggara kegiatan ini, memaparkan sejumlah perusahan yang mengikuti kegiatan ini melibatkan digitalisasi serta pelaku gig economy dengan intensitas yang beragam.
Sedangkan metodologi penjurian menggunakan survei berbasis persepsi publik, media monitoring, dan riset berbasis data dari kinerja keuangan perusahaan, serta kinerja keberlanjutan. Ada pula data dari informasi publik, laporan resmi perusahaan, pemberitaan media nasional, konten media sosial, serta aktivitas digital dan komunikasi korporasi selama satu tahun terakhir.
"Terdapat tiga dimensi utama penilaian. Pertama, innovation and creativity, yang menilai kemampuan CEO dalam mendorong inovasi bisnis, strategi baru, serta kepemimpinan transformasi digital. Kedua, inclusive impact dan sustainability leadership, yang menitikberatkan pada penerapan prinsip ESG (environmental, social, and governance). Ketiga, collaboration synergy, yang menilai kemampuan CEO membangun kolaborasi di tengah ekosistem bisnis yang semakin kompleks. (X-8)
Festival Setara dan Berdaya ini nanti akan dimeriahkan oleh pameran UMKM disabilitas, talkshow, hiburan dari para disabilitas, dan workshop.
Melalui sosialisasi ini, diharapkan masyarakat Kota Batam dapat semakin memahami pentingnya inklusi keuangan dan mampu memanfaatkan layanan digital secara optimal.
Festival ini lahir bukan sebagai seremonial semata melainkan menjadi gerakan sosial yang dirancang sistematis, monumental, dan berkelanjutan.
Kemendikdasmen melalui Ditjen Pendidikan Vokasi, Pendidikan Khusus, dan Pendidikan Layanan Khusus menegaskan komitmennya untuk memperkuat layanan pendidikan inklusif.
Keuangan inklusif bagi perempuan menjadi kunci mendukung Asta Cita dan target pertumbuhan ekonomi 8%.
Kemitraan Australia-Indonesia Menuju Masyarakat Inklusif (Inklusi) dan Organisasi Masyarakat Sipil (OMS) berbagi inisiatif mendukung pemerintah mewujudkan kebijakan inklusif.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved