Headline
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
Kumpulan Berita DPR RI
PLATFORM transaksi aset digital kini tak hanya melayani secara online jual beli aset kripto, saham, atau aset terdigitalisasi lainnya. Lebih dari itu, platform transaksi aset digital juga ikut menghadirkan gaya hidup bagi penggunanya.
Hal itu dilakukan platform crypto exchange Triv yang berkolaborasi bersama perusahaan gaya hidup dan hospitality Ismaya guna menghadirkan program spesial sebagai bentuk apresiasi kepada para penggunanya. Sejak 16 Desember 2025, pengguna Triv dapat menikmati diskon 15% pada seluruh jaringan restoran Ismaya untuk dine-in dan delivery melalui aplikasi Ismaya, dengan syarat memiliki akun Triv yang terkoneksi dengan cryptoWave (CW).
Founder dan CEO Triv Group Gabriel Rey mengatakan program ini bagian dari komitmen perusahaan dan cryptowave untuk terus menghadirkan manfaat nyata dalam kehidupan sehari-hari penggunanya.
“Kami ingin Triv bukan hanya menjadi platform transaksi aset digital, tetapi juga bagian dari gaya hidup pengguna. Kolaborasi dengan Ismaya ini bentuk apresiasi kami bagi komunitas Triv Group yang terus tumbuh dan percaya pada kami,” ujarnya, di Jakarta, Senin (29/12/2025). Menurut Rey, sapaannya, Triv secara konsisten berupaya menjembatani ekosistem aset digital dengan pengalaman nyata yang relevan dan mudah digunakan masyarakat luas.
“Lewat promo ini, kami ingin menunjukkan inovasi digital bisa memberi keuntungan langsung, sederhana, dan menyenangkan, bahkan ketika makan bersama keluarga atau teman,” tambahnya.
Ia melanjutkan diskon 15% ini berlaku di seluruh jaringan restoran Ismaya, antara lain, Manarai, Semaja & Naaga, Haraku Ramen, Social House, Markette, Kitchenette, Cafe Kissa, Djournal, Pizza E Birra, FLOR, Tokyo Belly, TPC, Social Garden, hingga Osteria GIA.
Dengan program ini, lanjut Rey, pihaknya menegaskan komitmen terus menghadirkan kolaborasi strategis yang memberikan nilai tambah bagi pengguna serta memperkuat adopsi ekosistem digital dalam aktivitas sehari-hari.
“Saya harap pengguna tidak melewatkan kesempatan ini. Sambungkan akun Triv Anda, redeem vouchernya, dan nikmati diskon 15% di seluruh outlet Ismaya sekarang,” tutup Rey.(H-2)
Penerapan proof of reserve (PoR) kini dipandang bukan sekadar tren teknis, melainkan pilar fundamental dalam tata kelola bursa untuk memitigasi risiko sistemik dan melindungi dana nasabah.
Terlapor meyakinkan bahwa modal kecil dapat berubah menjadi miliaran rupiah dalam waktu singkat dengan janji profit yang fantastis.
Langkah hukum ini diambil sebagai upaya edukasi sekaligus perlindungan bagi generasi muda dari praktik investasi yang tidak memiliki legalitas jelas.
Polisi telah menerima laporan tersebut. Saat ini, status terlapor masih dalam tahap penyelidikan.
Per 1 Januari 2026, aset utama yang tercatat dalam cadangan perusahaan mencakup 1.246 BTC, 10.005 ETH, 12.272 BNB, dan 75,5 juta USDT.
Untuk mendukung ekosistem ini, ICEx menerima pendanaan kolektif sebesar Rp1 Triliun (US$70 juta) dari berbagai pemegang saham strategis.
Penerapan proof of reserve (PoR) kini dipandang bukan sekadar tren teknis, melainkan pilar fundamental dalam tata kelola bursa untuk memitigasi risiko sistemik dan melindungi dana nasabah.
Berdasarkan data per 11 Desember menunjukkan pertumbuhan saldo aset yang stabil pada Bitcoin (BTC), Ethereum (ETH), hingga stablecoin USDT.
PERGERAKAN pasar saham global dan aset kripto dalam beberapa tahun terakhir menunjukkan dinamika yang semakin cepat dan kompleks.
PROOF of Reserves (PoR) atau cadangan aset Indodax menembus US$1 miliar atau Rp18 triliun berdasarkan data yang ditampilkan pada fitur Proof of Reserves di CoinMarketCap.
UTANG aset kripto disebut sebagai motif utama pelaku pembunuhan anak politikus PKS di Cilegon. Pelaku mengaku mengalami kerugian besar dalam perdagangan aset kripto hingga terlilit utang.
Kasus pembunuhan anak di Cilegon, Banten, dipicu motif ekonomi. Pelaku disebut terlilit utang setelah mengalami kerugian besar dalam perdagangan aset kripto.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved