Headline

Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.

TNI Ikut Jaga Kilang, Begini Respons dari Pertamina

Naufal Zuhdi
25/11/2025 16:57
TNI Ikut Jaga Kilang, Begini Respons dari Pertamina
Pemeriksaan instalasi pipa hydrant di area tangki BBM di Kilang Pertamina Balongan, Indramayu, Jawa Barat.(Antara)

VICE President Corporate Communication PT Pertamina, Muhammad Baron turut buka suara terkait dengan keterlibatan Tentara Nasional Indonesia (TNI) dalam menjaga industri strategis nasional, termasuk kilang dan terminal milik Pertamina.

Baron mengatakan bahwa kilang dan fasilitas Pertamina adalah aset strategis yang menyangkut kepentingan negara dan hajat hidup orang banyak.

“Kami menyambut baik sebagai upaya sinergi bersama pengamanan internal Pertamina dalam penguatan berlapis untuk menjamin keberlangsungan operasi fasilitas vital negara,” ujar Baron saat dihubungi, Selasa (25/11).

Sebelumnya, Menteri Pertahanan (Menhan) Sjafrie Sjamsoeddin menegaskan bahwa TNI akan ikut terlibat dalam menjaga industri strategis nasional, termasuk kilang dan terminal milik Pertamina. Langkah ini disebut sebagai upaya melindungi kepentingan nasional dan menjaga kedaulatan negara.

"Semata-mata untuk menjaga keutuhan wilayah dan pengamanan serta menyelamatkan kepentingan nasional, serta menjaga industri strategis yang mempunyai kaitan dengan kedaulatan negara. Sebagai contoh, kilang dan terminal Pertamina, ini juga bagian yang tidak terpisahkan daripada gelar kekuatan kita," kata Sjafrie. (Z-10)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Gana Buana
Berita Lainnya