Headline

Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.

Dorong Efisiensi, Produktivitas, dan Keberlanjutan di Sektor Tambang

Cahya Mulyana
24/10/2025 19:04
Dorong Efisiensi, Produktivitas, dan Keberlanjutan di Sektor Tambang
Ilustrasi.(dok.istimewa.)

PENCAPAIAN positif dengan memperoleh kontrak baru senilai Rp150 miliar di sektor pertambangan kembali diraih PT PP Presisi Tbk. Proyek ini berlokasi di Konawe Utara, Sulawesi Tenggara, dan mencakup penyewaan alat berat serta dukungan unit bisnis pertambangan nikel (UBPN) milik PT Aneka Tambang Tbk (ANTAM).

Direktur Utama PT PP Presisi Tbk, Rizki Dianugrah, menyampaikan “Kami berkomitmen untuk terus meningkatkan produktivitas, efisiensi, dan keberlanjutan operasi guna memberikan nilai tambah bagi seluruh pemangku kepentingan,” katanya dalam keterangan tertulisnya, Jumat (24/10).

Kontrak ini menegaskan langkah strategis PPRE dalam memperkuat portofolio bisnis di sektor pertambangan nikel nasional. Dalam proyek ini, PPRE akan menyediakan berbagai peralatan dan dukungan operasional guna menunjang kegiatan produksi dan logistik di area pertambangan.

Lebih lanjut, Rizki menambahkan bahwa pencapaian ini sejalan dengan visi PPRE untuk menjadi perusahaan jasa pertambangan dan konstruksi terkemuka di Indonesia. Dengan dukungan tenaga profesional berpengalaman dan armada alat berat berteknologi modern, PPRE berkomitmen menjalankan setiap proyek dengan standar keselamatan, efisiensi, dan keberlanjutan yang tinggi. (Cah/P-3)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Cahya Mulyana
Berita Lainnya