Headline
Kecelakaan berulang jadi refleksi tata kelola keselamatan pelayaran yang buruk.
Kecelakaan berulang jadi refleksi tata kelola keselamatan pelayaran yang buruk.
PT INKA berencana mengoperasikan pabrik baru di Banyuwangi, Jawa Timur. Karenanya, perusahaan berharap tenaga kerja yang dibutuhkan dapat dipenuhi oleh SMK binaan yang sejak tiga tahun terakhir sudah dikenalkan program pelatihan dan magang.
Penyiapan tenaga kerja itu salah satunya dilakukan melalui pengembangan program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) SMK Series ke SMKN 1 Jenangan, Kabupaten Ponorogo.
"Selain yang ada di Kota dan Kabupaten Madiun, program SMK Series kali menyasar SMK di Ponorogo. Kegiatan berupa seminar pengelasan atau welding dan kelistrikan dengan narasumber kompeten dari INKA Group," kata General Manager Keuangan, Akuntansi, dan TJSL PT INKA Edwyn Dwi Cahyo dikutip dari siaran pers, Jumat (25/10).
"Selain diharapkan bisa memenuhi kebutuhan tenaga kerja di INKA, program pelatihan dan magang pada bidang pengelasan dan kelistrikan juga bisa membantu siswa SMK binaan PT INKA lebih siap memasuki dunia kerja," lanjutnya.
Sebagai Badan Usaha Milik Negara (BUMN), PT INKA bukan hanya memenuhi kebutuhan gerbong dan lokomotif dari PT KAI, tetapi juga merambah pasar ekspor Bangladesh, Filipina, Malaysia, Thailand, Singapura, dan Australia. Tahun ini, PT INKA juga sedang menuntaskan pesanan gerbong barang pesanan dari perusahaan kereta api di Australia.
Kepercayaan pasar yang kuat itu membuat pabrik PT INKA di Madiun nyaris selalu bekerja sesuai kapasitas produksi. Karena itu, PT INKA membangun pabrik baru di Banyuwangi yang diharapkan bisa meningkatkan produksi mulai tahun 2025.
Adapun kegiatan SMK Series disambut antusias oleh siswa SMKN 1 Jenangan. Peserta pelatihan meliputi 360 siswa, terdiri dari 180 siswa untuk jurusan Teknik Pengelasan, 180 siswa jurusan Teknik Otomasi Industri.
"Peserta dari kelas XI-XII. Namun, sebagian kelas XII masih menjalani PKL. Kebijakan sekolah, kelas X pun turut serta. Ini bagus mereka memperoleh bekal sejak kelas X," kata Edwyn.
Ia berharap, ke depan pembahasan kerja sama akan dikerucutkan melalui diskusi yang juga melibatkan Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Timur yang akan dituangkan ke sebuah kurikulum yang sesuai untuk kebutuhan industri manufaktur kereta api.
"Harapannya, kurikulum yang telah disepakati nanti bisa diaplikasikan di sekolah. Adapun siswa yang akan mengikuti pelatihan dan magang nanti tetap harus diseleksi, kemudian kita evaluasi, supaya siswa semakin punya kompetensi dan integritas," pungkas Edwyn. (E-2)
Sebaran sekolah dan rombel tersebut disusun berdasarkan peta kebutuhan pendidikan dan pertumbuhan penduduk usia sekolah di masing-masing daerah.
GUBERNUR DKI Jakarta Pramono Anung memberikan tiket gratis menonton Gelaran balap Formula E 2025 di Ancol Jakarta Utara pada Sabtu, 21 Juni 2025, kepada ribuan siswa SMA dan SMK
Wilayah Jawa Timur dan Jawa Tengah dipilih mengingat kedua daerah ini memiliki potensi besar dalam pengembangan sektor perikanan hias dan akuakultur.
Peserta kegiatan itu adalah siswa-siswi SMAN 54 Jakarta, SMKN 1 Jakarta, dan SMKS Gema Nusantara.
PENGUASAAN bahasa asing penting bagi pelajar SMK. Demikian disampaikan oleh Wakil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah (Wamendikdasmen) Fajar Riza Ul Haq.
Langkah tersebut merupakan hasil kerja sama Pemerintah Provinsi dengan SMA/SMK swasta di seluruh wilayah provinsi yang telah ditetapkan pada Hari Pendidikan Nasional, Jumat (2/5) lalu.
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved