Headline
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Kumpulan Berita DPR RI
PERHELATAN bisnis dan perdagangan Asia Gift Fair 2024 yang digelar China RX Huabo resmi dibuka hari ini, Jumat (6/9). Dengan menghadirkan puluhan ribu produk dari 300 lebih peserta eksebisi, pameran tersebut diharapkan dapat memperkuat hubungan dagang antara Indonesia dan Tiongkok.
"Hari ini dengan bangga kami mengumumkan perhelatan pertama Asia Gift Fair di Indonesia. Perhelatan ini merupakan langkah awal dan strategis dalam pengembangan industri bisnis dan manufaktur di Indonesia dan Asia Tenggara, dengan menghadirkan puluhan ribu lebih produk dari 300 lebih peserta eksebisi," terang Vice President of RX Huabo Exhibition Helen Shen di pembukaan eksebisi tersebut di Jakarta Convention Center (JCC) Senayan, Jakarta.
Ia menuturkan akan ada 500 kegiatan business matching atau pertemuan bisnis antara pembeli very important person (VIP) dan perusahaan peserta pameran.
Baca juga : Stan Penyandang Disabilitas Manjakan Pengunjung Pameran HUT RI ke-79 di Jawa Tengah
"Dengan hadirnya pameran dagang tersebut, kami harapkan hubungan Indonesia dan Tiongkok semakin erat," ujarnya.
Helen menjelaskan puluhan ribu produk premium dari 10 kategori menghiasi pameran Asia Gift Fair 2024, di antaranya peralatan rumah tangga, peralatan dapur, serta alat-alat kebutuhan sehari hari lainnya. Helen menuturkan perusahaan peserta pameran tidak hanya dari skala besar atau grosir, namun juga ada dari kalangan usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM).
"Kita juga berharap pedagang UMKM, eceran bisa semakin meningkat dari segi penjualan, dan bisa berkembang," ucapnya.
Baca juga : Pameran UMKM Jadi Senjata untuk Adang Masuknya Produk Impor Ilegal
Selain ada pameran penjualan produk, RX Huabo berencana bekerja sama dengan berbagai organisasi dagang di berbagai kota penting di Tiongkok dengan mendatangkan perusahaan-perusahaan untuk berinvestasi atau mendirikan pabrik mereka di Indonesia.
"Kami berencana untuk bisa terus hadir dan membantu mendorong pertumbuhan industri bisnis dan manufaktur di Indonesia," kata Helen.
Dalam pembukaan Asia Gift Fair 2024, Direktur Promosi Asia Timur, Asia Tengah, Asia Selatan, Timur Tengah, dan Afrika Kementerian Investasi/Badan Koordinasi Penanaman Modal Cahyo Purnomo mengungkapkan pameran tersebut dapat mendongkrak nilai investasi.
Tiongkok dianggap selalu menjadi mitra strategis bagi Indonesia, tidak hanya dalam hal hubungan perdagangan, tetapi juga dalam hal investasi. Cahyo membeberkan dalam lima tahun terakhir dari 2019 hingga semester I 2024, realisasi total investasi dari Tiongkok menembus US$32,3 miliar atau senilai Rp496 triliun.
"Kami berharap pameran ini mempererat hubungan kedua negara, terutama dalam hal investasi dapat terjalin terus untuk mencapai keuntungan bersama," imbuhnya. (E-2)
Penguatan UMKM harus dimulai dari komitmen pemerintah daerah sendiri melalui kebijakan belanja yang berpihak kepada pelaku usaha lokal.
Indonesia resmi jadi negara dengan kedai kopi terbanyak di dunia. Hampir 462 ribu coffee shop tumbuh dari budaya nongkrong, UMKM, dan ekosistem digital.
Suryo menjelaskan, motivasi utamanya membangun pabrik di Lampung Timur adalah untuk menekan angka pengangguran yang tinggi di daerah asalnya.
Kasi Lalu Lintas dan Angkutan Dinas Perhubungan Tanah Datar, Jack Maradona, menyampaikan pada kegiatan tersebut tercatat sebanyak 196 pelaku UMKM berjualan.
Sebagai agency terkemuka, HDA GO memposisikan diri sebagai solusi end-to-end bagi pemilik restoran, coffee shop, tempat makan, hingga penginapan.
Berawal dari usaha rumahan, Finetrus sukses menjadi UMKM perlengkapan tidur favorit di Shopee. Fokus pada kualitas bedding, Finetrus tumbuh pesat lewat inovasi dan digitalisasi.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved