Headline
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Kumpulan Berita DPR RI
OHANA Enterprise kembali menggelar pameran pernikahan terbesar Ohana Wedding Festival (OWF) yang akan berlangsung pada 22 Juli mendatang di Qbig BSD, Tangerang Selatan. Ratusan vendor UMKM pernikahan hingga hotel bintang 4 dan 5 dipastikan ikut berpartisipasi mengikuti OWF yang mengangkat tema pesta kebun.
General Manager (GM) Ohana Enterprise Yogy Rulan Wijaya mengungkapkan Ohana sengaja mengangkat tema pesta kebun dalam OWF kali ini. Ohana ingin menghadirkan pameran pernikahan dengan konsep yang segar dan baru.
“Kita berharap lebih banyak crowd yg bisa datang dengan tema unik dan natural,” ujar Yogy saat dihubungi di Jakarta, Senin (12/6).
Baca juga : Penjelasan dan Makna Tulisan ‘Just Married’ di Mobil Pengantin
Yogy menjelaskan melalui OWF, Ohana terus konsisten sebagai perusahaan yang bergerak di industri pernikahan penyedia paket pernikahan lengkap atau all in one package untuk para calon pengantin. Setiap keperluan calon pengantin yang berencana mengadakan pesta pernikahan tersedia lengkap di OWF.
Baca juga : Paket All In Wedding Membuat Recana Pernikahan Menjadi Lebih Praktis
“Vendor yang bergabung ada 100 vendor. Mulai dari vendor venue seperti hotel hingga atribut-atribut lain seperti bridal, entertainment, foto, video, hingga keperluan lamaran atau sangjit,” ujar Yogy.
Yogy menuturkan ratusan paket pernikahan ditargetkan terjual selama perhelatan OWF berlangsung. Pihaknya optimis angka tersebut bisa tercapai mengingat tingginya animo calon pengantin dalam setiap perhelatan OWF. Kehadiran vendor-vendor catering dalam OWF juga akan semakin meningkatkan penjualan paket pernikahan.
“Karena kita optimis dengan hadirnya catering, venue, hotel, ini sangat membantu dalam segi penjualan. Segmen Ohana yang datang adalah mereka yang mencari paket all in dan membutuhkan tempat atau catering. ini yang kami jangkau,” ujarnya.
Selain kelengkapan vendor yang berpartisipasi, Ohana juga menyediakan beragam promo-promo paket pernikahan selama berlangsungnya kegiatan OWF. All in package senilai Rp150 juta untuk 1000 undangan. Paket bulan madu ke Phuket, pre wedding Sydney, cincin nikah, hingga hadiah utama dengan total nilai ratusan juta rupiah.
“Ini kesempatan terbaik bagi setiap calon pengantin untuk datang ke pameran,” ungkapnya.
Konsep yang selama ini identik dengan skala besar dan format konvensional mulai bergeser menuju pernikahan yang lebih terkurasi, berskala kecil, dan menekankan kualitas pengalaman.
Pasangan pengantin di Jakarta Barat tetap menggelar resepsi pernikahan meski banjir setinggi lutut merendam lokasi acara.
Dalam keluarga dengan tingkat literasi rendah mengenai pendidikan dan kesehatan reproduksi, pernikahan dini sering kali dianggap sebagai solusi instan menuju kedewasaan.
Dunia pernikahan menuntut kesiapan mental yang jauh lebih kompleks, seperti kemampuan mengelola konflik dan tanggung jawab rumah tangga yang besar.
MENGANGKAT tagline “Get Wedding Soon”, Golden Tulip Wedding Showcase 2026 akan menghadirkan inspirasi bagi calon pengantin yang ingin menggelar pernikahan bernuansa Glamour.
NOVOTEL Yogyakarta International Airport Kulon Progo dan Ibis Yogyakarta International Airport Kulon Progo menawarkan lokasi pernikahan memukau yang dikelilingi panorama pegunungan
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved