Headline
Presiden Trump telah bernegosiasi dengan Presiden Prabowo.
Presiden Trump telah bernegosiasi dengan Presiden Prabowo.
Warga bahu-membahu mengubah kotoran ternak menjadi sumber pendapatan
Deputi Bidang Koordinator Investasi dan Pertambangan Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Septian Hario Seto mengatakan, Indonesia saat ini tengah melakukan eksplorasi potensi ekspor ke pasar Afrika Timur setelah pihaknya baru-baru ini melakukan kunjungan ke sana.
"Kita baru landing dari Afrika yaitu dari Kenya, Kongo dan Zimbabwe. Kita sedang mengeksplor pasar di sana karena rupanya Kenya ekonominya cukup berkembang," ungkapnya dalam acara BRI Microfinance Outlook 2023, Kamis (26/1).
Lebih lanjut, Septian menambahkan bahwa Kenya, Kongo dan Zimbabwe tergabung dalam East Africa Community atau merupakan pasar bebas di negara Afrika Timur. Menurutnya ini menjadi potensi yang baik bagi Indonesia untuk dapat menjadikan negara tersebut sebagai tujuan ekspor.
"Ini menjadi potensi menjadikan Kenya dan lainnya sebagai hub ekspor kita ke depan," tegas Septian.
Dia menjelaskan, saat ini negara tujuan ekspor yang berkontribusi besar terhadap Indonesia masih diduduki oleh Tiongkok. Menurutnya ekspor Indonesia ke Tiongkok sendiri sudah mencapai US$60 miliar.
Angka tersebut terlampau jauh dari negara kedua tujuan ekspor Indonesia yakni Amerika Serikat yang hanya tercatat mencapai US$27-28 miliar.
"Jadi reopening Tiongkok saya rasa akan berdampak positif pada perekonomian dunia dan Indonesia," ujarnya.
Septian menegaskan bahwa reopening Tiongkok juga akan berdampak positif kepada pariwisata Indonesia. Pasalnya, selama pandemi covid-19 tabungan yang menumpuk di Tiongkok mencapai US$1,9 triliun.
"Jadi dengan reopening dan konsumi yg digunakan para warga Tiongkok terutama ke luar negeri untuk berwisata akan berdampak signifikan terutama ke Indonesia karena kemarin di Bali kita lihat sudah mulai banyak turis berdatangan," pungkas Septian. (OL-12)
KETUA Gekrafs Temi Sumarlin mengungkapkan industri kreatif Tanah Air memiliki potensi besar, salah satunya fesyen. Industri subsektor ekraf itu dinilai menjanjikan
Kadin Indonesia bahas skema re-export dari Indonesia melalui Timor Leste untuk mengakses pasar global lebih kompetitif.
Indonesia Eximbank (Lembaga Pembiayaan Ekspor Indonesia/LPEI) meluncurkan program Desa Devisa Tenun NTT untuk memberdayakan para penenun tradisional di wilayah NTT.
WAKIL Bupati Klaten, Benny Indra Ardhianto, menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada pelaku usaha industri kecil dan menengah (IKM) yang mengikuti Gelar Produk Klaten Expo 2025.
Bupati Kolaka Amri Djamaluddin mengungkapkan kehadiran Smelter Merah Putih yang dibangun putra bangsa, PT Ceria Corp, merupakan sebuah pencapaian besar di Kabupaten Kolaka.
Bank Mandiri dan Ceria Corp memperkuat sinergi hilirisasi lewat ekspor perdana Low-Carbon Ferronickel (FeNi) dari smelter Merah Putih di Kabupaten Kolaka, Sulawesi Tenggara.
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved