Headline
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Kumpulan Berita DPR RI
Dalam menyambut Hari Raya Kurban tahun ini, Wilmar mendistribusikan bantuan 148 hewan Kurban, berupa 43 ekor sapi dan 105 ekor kambing. Bantuan tersebut akan disalurkan kepada masyarakat yang berada di sekitar wilayah operasional perusahaan.
Wilayah pendistribusiannya meliputi Pelintung (Riau), Padang, Palembang, Bengkulu, Kuala Tanjung (Sumatera Utara), Pontianak, Pulo Gadung, Cikarang, Serang, Kumai dan Bagendang (Kalimantan Tengah), Ngawi, Gresik, Balikpapan, Bangko (Jambi), Batam, Maleo, Luwuk (Sulawesi Tengah), Bitung, Banjarmasin, serta Mojokerto.
Menurut Human Capital Head Wilmar Erlina Panitri, pendistribusian bantuan hewan Kurban merupakan program tahunan, sebagai bentuk
partisipasi perusahaan kepada masyarakat.
Berbeda dari tahun-tahun sebelumnya, bantuan hewan Kurban tahun ini tidak diselenggarakan oleh perusahaan, melainkan disalurkan melalui pemerintah desa, masjid/musholla, lembaga swadaya masyarakat (LSM), panti asuhan, tokoh dan komunitas masyarakat. “Kami bermaksud lebih banyak melibatkan masyarakat,” ujar Erlina melalui keterangan resmi.
Pihaknya mengambil semangat dari Hari Raya Kurban, yaitu kepedulian sosial terhadap sesama. Upaya tersebut tidak hanya dilakukan saat momen hari raya tetapi juga harus diterapkan dalam kehidupan sehari-hari. Masyarakat di sekitar wilayah operasional adalah salah satu stakeholder utama, sehingga hubungan baik harus selalu dijaga. “Kami terinspirasi untuk terus mengimplementasikannya agar dalam setiap operasional kami, masyarakat ikut merasakan manfaatnya,” kata dia.
Erlina menambahkan, pihaknya telah menyiapkan sejumlah program pemberdayaan masyarakat sebagai bagian dari peningkatan kesejahteraan warga di sekitar wilayah operaisonal perusahaan. Hal itu diharapkan dapat membantu mereka untuk meningkatkan kemandirian, terutama dalam bidang ekonomi. (RO/E-1)
Pengembangan sepak bola putri di Tanah Air memasuki babak baru dengan perluasan jangkauan ke Pulau Kalimantan.
Mereka terjerat kasus dugaan pemerasan dengan modus fee proyek dan dana CSR. KPK juga mengendus adanya penerimaan gratifikasi lainnya di Kota Madiun.
KOMISI Pemberantasan Korupsi (KPK) mendalami dugaan keterlibatan Wali Kota Madiun Maidi dalam penerimaan uang yang bersumber dari proyek maupun perizinan di Pemkot Madiun, Jawa Timur.
Danau Kemiri di Desa Pagardewa, Kabupaten Muara Enim, Sumatra Selatan, kini berkembang menjadi motor ekonomi baru berbasis wisata edukatif dan ekonomi kreatif.
PT Elnusa Petrofin (EPN), anak usaha PT Elnusa Tbk (ELSA) terus berkontribusi terhadap lingkungan dan masyarakat melalui pelaksanaan 1.010 kegiatan Corporate Social Responsibility (CSR) sepanjang 2025 di 98 unit operasi di seluruh Indonesia.
Komitmen Badan Usaha Milik Negara (BUMN) dalam penanganan bencana Sumatra melalui alokasi dana Corporate Social Responsibility (CSR) sebesar Rp1 triliun diapresiasi.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved