Headline
Sebagian besar pemandu di Gunung Rinjadi belum besertifikat.
Sebagian besar pemandu di Gunung Rinjadi belum besertifikat.
PT Semen Indonesia Tbk atau Semen Indonesia Group (SIG) sebagai BUMN klaster infrastruktur berkomitmen untuk mendukung konsep konstruksi berkelanjutan.
Direktur Utama SIG Hendi Prio Santoso mengatakan SIG dengan transformasi yang sudah dilakukan memiliki visi yang sama yaitu untuk mendorong inovasi produk dan teknologi konstruksi yang berwawasan masa depan serta berorientasi perlindungan lingkungan. Oleh sebab itu kami memilih semangat Go Beyond Next dan Supporting Sustainable Future Living.
"Kami telah mengembangkan produk ramah lingkungan mulai dari portfolio produk semen non-OPC (Ordinary Portland Cement) untuk
berbagai aplikasi sampai dengan teknologi konstruksi perumahan One Day-One Home. Seluruhnya menunjukkan komitmen SIG untuk mendukung konsep konstruksi berkelanjutan," ujar Hendi dalam seminar daring, Kamis (28/10)
Menurut dia, Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) mendorong konsep konstruksi berkelanjutan dengan berbagai macam program seperti penerbitan instruksi menteri PUPR untuk pemanfaatan produk ramah lingkungan berupa semen non-OPC.
Selain itu inovasi dalam metode konstruksi yang sudah dilakukan di beberapa proyek strategis nasional menunjukkan komitmen Kementerian PUPR untuk meningkatkan kualitas konstruksi nasional.
"Dengan kesamaan visi dan semangat tersebut, kami berterima kasih dan terhormat atas kesempatannya untuk dapat bersinergi dengan Kementerian PUPR," kata Hendi.
"Sinergi SIG dan Kementerian PUPR untuk mendorong konsep konstruksi yang berkelanjutan akan direalisasikan dalam berbagai program ke depan. Kami mengharapkan semua itu akan memberikan nilai tambah bagi masyarakat dan juga mentransformasi industri bahan bangunan serta konstruksi menuju era yang baru," tambahnya.
Semangat transformasi ini, lanjut Dirut SIG itu, merupakan arahan dari Kementerian BUMN bagi seluruh perusahaan BUMN untuk dapat terus berinovasi dan meningkatkan nilai tambah bagi negara serta masyarakat untuk merealisasikan BUMN sebagai motor penciptaan nilai dan agen pembangunan.
Sebelumnya Menteri BUMN Erick Thohir mengungkapkan kesuksesan kolaborasi strategis Semen Indonesia Group (SIG) dan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat atau PUPR menjadi contoh bagi perusahaan BUMN lainnya dalam berkontribusi untuk pembangunan negara.
Erick Thohir menyampaikan melalui tema webinar nasional Together We Can Go Further, Kamis (28/10) merupakan momen bagi SIG dan Kementerian PUPR untuk menunjukkan kekuatan kolaborasi dalam mendukung proyek program strategis nasional di segmen infrastruktur, perumahan, dan pengembangan wilayah.
"Kesuksesan kolaborasi strategis SIG dan Kementerian PUPR ke depan akan menjadi contoh bagi perusahaan BUMN yang lain untuk berkontribusi dalam menjawab tantangan dalam pembangunan negara, kata Erick.
Menurut Menteri BUMN, sehubungan dengan program transformasi BUMN, Erick ingin mengucapkan selamat kepada Semen Indonesia Group sebagai salah satu BUMN yang mampu merealisasikan semangat kita untuk bertransformasi. Terutama dalam mendorong pemanfaatan produk dan teknologi konstruksi ramah lingkungan melalui kemitraan, inovasi produk, serta layanan untuk meningkatkan nilai tambah dan daya saing di masa depan. Hal ini sesuai juga dengan tagline SIG Go Beyond Next.
"Pada kesempatan ini saya mengapresiasi kolaborasi yang dilakukan oleh SIG dengan Kementerian PUPR, melalui pemanfaatan semen non OPC dan juga solusi konstruksi yaitu dengan produk PwrPro, semen hidraulis yang bertipe high early (HE) dan DynaHome yang merupakan teknologi konstruksi dinding monolitik untuk percepatan perumahan di mana setiap unit rumah dapat dibangun hanya dalam waktu satu pekan saja," kata Erick Thohir.
Menteri BUMN juga menyampaikan terima kasih atas kerja keras yang telah dilakukan SIG. "Saya berharap SIG dapat terus melanjutkan transformasi dan inovasinya untuk meningkatkan kinerja operasional serta keuangan sehingga dapat memberikan nilai tambah dan manfaat yang lebih besar bagi masyarakat serta Indonesia tercinta," kata Erick Thohir. (Ant/E-1)
DALAM lanskap industri konstruksi yang semakin kompetitif, kesadaran industri properti untuk mengutamakan kualitas, keamanan harus terus ditingkatkan.
KEBIJAKAN Efisiensi anggaran memberikan dampak signifikan terhadap penyerapan tenaga kerja di sektor jasa konstruksi di Indonesia.
Perusahaannya banyak membangun gedung-gedung di Singapura, Malaysia, hingga negara Asia Tenggara lainnya. Istimewanya pengerjaanya selalu melibatkan material berbahan limbah tambang.
PT PP (persero) Tbk (PTPP) melalui program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) menyelenggarakan kegiatan Senyum Peduli Pejuang Kanker (suPPer) di RS Kanker Dharmais.
MAPEI meluncurkan produk Mapelastic Zero di Indonesia pada awal Januari 2025 yang menawarkan solusi waterproofing yang efisien dan ramah lingkungan dengan sertifikasi EPD
Perusahaan memperkirakan akan mendapatkan laba bersih di kisaran Rp35 miliar hingga Rp75 miliar pada tahun depan, itu meningkat di kisaran 30% hingga 50% dari tahun ini.
PT Semen Indonesia (SIG) menegaskan komitmennya dalam memperkuat budaya Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3).
SIG bersama TKPP telah berkolaborasi dalam proyek pengembangan perumahan di Bekasi, Jawa Barat, yang telah dimulai sejak September 2024.
Saat ini, sudah tiga BUMN yang berkolaborasi untuk program 3 juta rumah, yakni PT Semen Indonesia (SIG), PT Bank Tabungan Negara (BTN), dan Perumnas.
SIG menjalankan praktik bisnis terbaik berbasis ESG untuk meningkatkan kapasitas dalam menghadapi tantangan dan mengoptimalkan peluang yang mendukung pembangunan berkelanjutan.
PT Semen Indonesia (SIG) dan PT Pertamina Lubricants berhasil mengembangkan pelumas open gear atau roda gigi terbuka dalam negeri pertama di Indonesia.
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved