Headline
Utusan AS mengungkapkan Dewan Perdamaian juga akan beroperasi di wilayah selain Gaza.
Utusan AS mengungkapkan Dewan Perdamaian juga akan beroperasi di wilayah selain Gaza.
Kumpulan Berita DPR RI
INDEKS Harga Saham Gabungan (IHSG) pada perdagangan Selasa (28/9) dibuka pada level 6.122,49 (-0,36%). Pergerakan masih rawan terkoreksi akibat adanya kekhawatiran akan segera dilakukannya tapering oleh The Fed, kenaikan yield US Treasury serta minimnya sentimen dari dalam negeri.
"Seiring dengan minimnya sentimen positif dari bursa regional dan melihat pergerakan bursa AS yang ditutup mixed semalam, kami memperkirakan IHSG akan melanjutkan pergerakan sideways," kata Head of Equity Research Samuel Sekuritas Indonesia Suria Dharma, Selasa (28/9).
Pada penutupan perdagangan semalam, pasar AS bergerak campuran. Indeks Dow Jones naik +0,21%, S&P 500 turun -0,28%, dan Nasdaq -0,52%.
Indeks S&P 500 dan Nasdaq terkoreksi karena investor beralih ke saham teknologi, dan kenaikan yield US Treasury membebani ekuitas di pekan terakhir kuartal ini. Naiknya harga minyak mentah mendorong saham energi ke kenaikan persentase penutupan terbesar.
Penurunan terjadi pasca kenaikan US treasury yield menjelang rencana the Fed untuk memulai pengurangan pembelian asset pada kuartal mendatang dan menaikkan suku bunga tahun depan. Yield UST 10Y naik ke level 1,48%, begitu juga dengan USD index yang naik +1,08% ke level 93,38. Benchmark yield US Treasury naik, menguntungkan sektor keuangan yang sensitif terhadap suku bunga.
Dari pasar komoditas, harga minyak Brent menguat +2.00% ke level USD 75,4/bbl. Harga batubara naik +7,14% ke level USD 204/ton, nikel -1,64% ke level USD 18.900/Ton, dan CPO naik -1,06% ke level MYR 4,395/ton. Sementara itu, harga emas terpantau melemah -1% ke level USD 1.750/troy ounces). (OL-13 )
Baca Juga: Saham Asia Terseret Kejatuhan Evergrande
Selain faktor suku bunga, Deni menilai bahwa kondisi neraca pembayaran pemerintah juga turut memberikan tekanan.
Harga emas batangan Antam diprediksi akan melanjutkan tren kenaikan hingga mendekati level psikologis Rp2,7 juta per gram akibat sentimen positif melandainya inflasi Amerika Serikat.
Sejumlah Senator Republik berbalik melawan Trump, mengancam akan memblokir nominasi petinggi The Fed sebagai protes atas investigasi kriminal terhadap Jerome Powell.
Tiga mantan ketua The Fed, termasuk Janet Yellen, mengecam investigasi kriminal terhadap Jerome Powell. Mereka menyebut aksi pemerintahan Trump ini mengancam fondasi ekonomi AS.
Nilai tukar rupiah melemah ke level Rp16.780 per dolar AS. Pasar merespons ketidakpastian suku bunga The Fed dan invasi AS ke Venezuela.
IHSG menutup perdagangan Rabu (7/1) dengan penguatan ke level 8.944. Ekspektasi pemangkasan suku bunga The Fed dan stimulus Tiongkok menjadi penopang utama indeks.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved