Headline
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Kumpulan Berita DPR RI
KEMENTERIAN Pertanian menegaskan kebijakan wajib tanam sebanyak 5% dari total rekomendasi impor yang diberikan berlaku bagi semua pihak yang akan mengimpor bawang putih.
Tidak ada pengecualian atau pengistimewaan kepada siapa pun, termasuk perusahaan negara, dalam hal ini Perum Bulog.
Hal itu diungkapkan Kepala Sub Direktorat Bawang dan Sayuran Umbi, Direktorat Jenderal Hortikultura, Kementan, Muh Agung Sanusi melalui keterangan resmi, Rabu (8/5).
Sebelumnya, Perum Bulog dikabarkan dapat melakukan impor bawang putih tanpa menjalankan wajib tanam. Hal itu pun diprotes banyak pihak karena menciptakan ketidakadilan bagi para pelaku usaha lainnya.
"Kementan masih dan akan selalu menegakkan aturan. Tidak ada pengistimewaan-pengistimewaan dalam hal impor bawang putih," tegas Agung melalui keterangan resmi, Rabu (8/5).
Baca juga: Ekspor Bawang Merah bukan Langkah Tepat
Adapun, Perum Bulog, walaupun telah diberikan penugasan untuk melaksanakan impor bawang putih, hingga saat ini belum mulai melakukan pergerakan. Dengan begitu, Kementan pun tidak bisa mengeluarkan Rekomendasi Impor Produk Hortikultura kepada perseroan.
“Sampai sekarang belum ada pengajuan RIPH bawang putih dari Bulog," ucapnya.
Lebih jauh Agung menjelaskan, hingga saat ini, peraturan terkait importasi hortikultura termasuk bawang putih, memberikan kewenangan kepada Kementerian Pertanian untuk menerbitkan rekomendasi impor produk hortikultura (RIPH). Sementara kewenangan menerbitkan Surat Persetujuan Impor (SPI) berada di Kementerian Perdagangan.
“Aturan kewenangannya sudah jelas, Kementan mengeluarkan rekomendasi, Kemendag di Persetujuan Impornya. Batasan masing-masing sudah jelas, dan tidak bisa dicampur aduk," tandasnya. (OL-2)
Bawang putih merupakan salah satu bumbu dapur wajib yang hampir selalu digunakan dalam berbagai masakan Nusantara maupun internasional.
SEJUMLAH ilmuwan dari Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Sharjah, Uni Emirat Arab, melaporkan bahwa ekstrak bawang putih berpotensi dimanfaatkan sebagai obat kumur cegah bau mulut.
Peneliti menemukan makanan seperti bawang putih, sayuran hijau, daging, hingga kebiasaan minum alkohol dapat mengubah aroma tubuh.
Bawang putih bukan sekadar bumbu dapur. Satu siung kecil ternyata menyimpan berbagai manfaat untuk kesehatan. Mengonsumsi bawang putih secara rutin bisa menjadi “obat alami”.
Brokoli, kembang kol, dan kubis mengandung sulforaphane, zat yang mampu memperkecil ukuran tumor hingga 50%.
KONSUMSI bawang putih ternyata secara teratur ke dalam makanan ternyata terbukti dapat menjaga kadar gula darah dan kolesterol tetap terkendali.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved