Headline

Dengan bayar biaya konstruksi Rp8 juta/m2, penghuni Rumah Flat Menteng mendapat hak tinggal 60 tahun.

Fokus

Sejumlah negara berhasil capai kesepakatan baru

Mudik 2019: Bus Jadi Favorit, Pesawat Alami Penurunan

Atikah Ishmah Winahyu
09/4/2019 16:35
Mudik 2019: Bus Jadi Favorit, Pesawat Alami Penurunan
Penumpang bus mencari nomor bus pada pemberangkatan balik(ANTARA FOTO/Mohammad Ayudha)

KEPALA Badan Penelitian dan Pengembangan Perhubungan Sugihardjo mengungkapkan, bus menjadi moda transportasi yang paling banyak dipilih pemudik dari Jabodetabek. Selanjutnya, sekitar 4.300.346 orang atau 28,9% dari total pemudik memilih untuk menggunakan mobil pribadi.

"Pilihan moda utama yang digunakan ternyata masyarakat yang menggunakan bus itu hampir 4,5 juta atau sekitar 30%," jelas Sugihardjo dalam konferensi pers Survei Potensi Pemudik Angkutan Lebaran Tahun 2019 di Jakarta, Selasa (9/4).

Moda transportasi kereta api diprediksi akan digunakan oleh sekitar 2.488.058 orang atau 16,7% pemudik. Menurut Sugihardjo, hal tersebut bukan disebabkan minat masyarakat yang rendah tetapi karena jumlah armada yang terbatas.

 

Baca juga: Tiket KA Tambahan Mudik Mulai Dijual

 

Di sisi lain, minat menggunakan pesawat mengalami penurunan sebesar 0,2% dari tahun lalu yaitu 1.411.051 orang atau 9,5% dari total pemudik. Penggunaan sepeda motor untuk mudik juga menurun sebesar 0,3% dengan jumlah 942.621 orang atau 6,3% dari total pemudik Jabodetabek.

"Ada beberapa penggunaan moda yang berpotensi menurun jika dibandingkan 2018, seperti pesawat turun 0,2%, sepeda motor 0,3%, dan mobil pribadi turun 0,9%," katanya.

Sementara kereta api kelas bisnis tercatat mengalami kenaikan sebesar 0,2% dan kelas ekonomi naik 0,4%.

Diprediksi sebanyak 399.962 mobil atau 40% pemudik dengan mobil pribadi akan melewati tol Trans Jawa karena waktu tempuh yang lebih singkat. Sedangkan sekitar 280.687 sepeda motor atau 56,9% pemudik dengan motor akan melalui jalur alternatif. (OL-3)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Dwi Tupani
Berita Lainnya