Headline
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
Kumpulan Berita DPR RI
TAHUN baru 2024 akan segera tiba, Boss Creator dan JIExpo pun telah menyiapkan acara untuk menyambut pergantian tahun yang bakal diselenggarakan pada 30-31 Desember di Grand Ballroom, JIExpo Kemayoran. Pesta Tahun Baru merupakan festival musik yang diselenggarakan sebagai wadah hiburan bagi masyarakat yang memilih untuk berada di ibu kota Jakarta selama perayaan tahun baru.
Berlangsung selama dua hari, Pesta Tahun Baru mengundang para penggemar musik untuk menyambut tahun baru dengan suasana berbeda. Acara ini menawarkan dua tema berbeda sehingga para penggemar musik dapat menyesuaikan sesuai preferensi pribadi masing-masing.
Pada hari pertama, tema perayaan yakni An Intimate Concert of Love Celebration, penggemar musik dapat bergabung dalam perayaan cinta. Pada tema tersebut hadir musisi Tanah Air seperti Kahitna dan Maliq & D’Essentials. Penonton pun akan dimanjakan dengan lagu-lagu cinta yang bakal dibawakan sepanjang konser berlangsung.
Sementara di hari kedua, penggemar musik akan disambut dengan tema Euphoria yang akan dimeriahkan oleh Nadin Amizah, Hindia, dan The Sigit. Penonton akan diajak mengeksplorasi atmosfer tahun baru dengan merefleksikan momen-momen yang terjadi selama tahun 2023.
Baca juga: 15 Lokasi yang Bisa dikunjungi Saat Malam Tahun Baru 2023 di Jakarta
“Di Pesta Tahun Baru, Boss Creator berkolaborasi dengan JIExpo untuk merayakan tahun baru dengan cara merayakan cinta pada tanggal 30 Desember lewat penampilan Kahitna dan Maliq & D’Essentials, lalu kita juga akan merayakan Euphoria pada tanggal 31 Desember bersama Hindia, Nadin Amizah, dan The Sigit. Harapannya, orang-orang yang datang dapat merayakan tahun baru dengan selebrasi kesukaannya masing-masing,” ungkap Co-CEO Boss Creator Kiki Ucup dalam siaran pers yang diterima Media Indonesia, Rabu (27/12).
“Selaku pihak penyelenggara, kami bersama Boss Creator ingin memberikan experience yang berbeda untuk acara malam pergantian tahun. Dengan line up artist yang kami pilih serta tema An Intimate Concert of Love Celebration dan Euphoria, Pesta Tahun Baru diharapkan dapat membawa warna baru di dunia festival musik Indonesia,” ungkap General Manager Jakarta International Expo Oki Setiawan.
Untuk bisa menikmati perayaan Pesta Tahun Baru, pembeli dapat memilih tipe tiket sesuai dengan kenyamanan yang terbagi menjadi dua tipe yaitu Pesta Depan dan Pesta Belakang. Penjualan tiket sudah dimulai sejak 21 November 2023 melalui Loket.com dengan kategori tiket harian untuk Pesta Depan seharga Rp200 ribu dan Pesta Belakang seharga Rp125 ribu. Serta kategori tiket terusan 2 hari seharga Rp350 ribu untuk Pesta Depan dan Rp200 ribu untuk kategori Pesta Belakang.(M-4)
Konser “Laleilmanino & Friends” di Istora Senayan sukses terjual 6.000 tiket. Tiara Andini, Isyana, BCL, hingga JKT48 tampil memeriahkan momen satu dekade Laleilmanino.
"Inspirasinya dari apa yang gue alamin dan rasain sebagai pekerja, sebagai orangtua, dan sebagai anak. Rasa yang seadanya aja, tanpa banyak pertimbangan,"
Personel Maliq & D'Essentials, Dendy Sukarno, menegaskan bahwa kunci keberlangsungan mereka selama ini adalah konsistensi dalam berkarya.
Maliq & D'Essentials juga ikut terlibat dalam pembuatan video musik Kumpul Bocah bersama anak-anak, sebuah pengalaman yang menurutnya sangat menyenangkan.
Film Jumbo dari Visinema Studios mengumumkan pengisi original soundtrack (OST) yang akan dibawakan oleh Maliq & D’Essentials.
Versi unplugged Senja Teduh Pelita milik Maliq & D'Essentials dibuat mengacu pada konsep musik era 90-an, yang didominasi oleh lagu-lagu tanpa banyak instrumen.
Band Hindia, Tenxi, hingga Raditya Dika raih penghargaan Spotify Wrapped 2025
Penyanyi Baskara Putra berhasil memboyong lima penghargaan dalam gelaran Anugerah Musik Indonesia (AMI) Awards 2025.
Baskara Putra mengaku tidak menyangka bahwa ia mampu menorehkan prestasi dan membawa pulang piala AMI Awards.
Film Dopamin menggunakan lagu Everything U Are dari Hindia, Anything You Want dari grup band Reality Club, serta Dance, Habibi dari grup band Ali.
Sutradara Teddy Soeriaatmadja mengonfirmasi kolaborasi dengan musisi Hindia (Baskara Putra) yang memilih lagu Everything U Are untuk mengisi soundtrack film Dopamin.
Hindia atau Baskara Putra menyatakan mundur dari keikutsertaan di Pestapora 2025. Mundurnya Hindia lantaran adanya Freeport sebagai salah satu sponsor Pestapora tahun ini.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved