Headline

Menkeu disebut tidak berwenang mengganti pejabat, terutama untuk eselon I dan II.  

Begini Statistik Maarten Paes yang segera Berseragam Ajax

Dhika Kusuma Winata
28/1/2026 12:11
Begini Statistik Maarten Paes yang segera Berseragam Ajax
Maarten Paes( ANTARA FOTO/Aditya Pradana Putra)

KIPER timnas Indonesia Maarten Paes dikabarkan sudah mencapai kesepakatan ke Ajax Amsterdam. Kesepakatan transfer dilaporkan telah tercapai dan kiper timnas Indonesia itu kembali ke Belanda setelah beberapa musim berkarier di Amerika Serikat.

Kepindahan Paes ke Ajax bisa menjadi peningkatan karier bagi sang kiper berusia 27 tahun itu. Pasalnya, dia akan bermain di salah satu klub paling bersejarah di dunia.

Ajax juga rutin berkompetisi di Liga Champions Eropa sebagai kompetisi klub paling bergengsi di Benua Biru. Saat ini, Ajax tengah berjuang untuk berusaha lolos ke playoff UCL.

Sejak bergabung dengan FC Dallas di MLS pada 2022, Maarten Paes mencatatkan jumlah penampilan signifikan di kompetisi kasta utama Amerika Serikat.

Hingga data terakhir, ia telah bermain lebih dari 119 kali di MLS. Dalam periode tersebut, Paes menjadi starter reguler dan mencatat 23 clean sheet sepanjang penampilannya di MLS.

Statistik tersebut mencerminkan peran pentingnya di gawang Dallas, termasuk musim 2025 saat dia bermain 22 pertandingan liga dengan tiga pertandingan clean sheet dan kebobolan 39 gol secara keseluruhan. Rata-rata persentase penyelamatan Paes di MLS sekitar 59%.

Belanda tentu bukan liga yang asing bagi Paes. Sebelum berkarier di Amerika Serikat, Paes juga memiliki pengalaman di Eredivisie. Bersama FC Utrecht dia tampil dalam 44 pertandingan. Dia juga sempat memperkuat tim muda NEC Nijmegen.

Secara keseluruhan, Paes sudah tampil lebih dari 200 kali di berbagai kompetisi klub di seluruh karier profesionalnya, baik di Eredivisie maupun MLS. Jumlah itu mencakup penampilan di liga utama, kompetisi piala domestik, serta ajang lain. (H-2)
 



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Indrastuti
Berita Lainnya