Headline

PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.

PSSI Masih Telusuri Kandidat Pelatih Timnas, Nama Timur Kapadze Mengemuka

Khoerun Nadif Rahmat
14/11/2025 21:10
PSSI Masih Telusuri Kandidat Pelatih Timnas, Nama Timur Kapadze Mengemuka
Kandidat pelatih Timnas Indonesia, Timur Kapadze.(Dok. Instagram Timur Kapadze)

ISU pergantian pelatih Timnas Indonesia memasuki babak baru setelah nama Timur Kapadze ramai diperbincangkan publik. Pelatih asal Uzbekistan itu disebut-sebut menjadi kandidat kuat pengganti Patrick Kluivert, yang kontraknya telah resmi dihentikan PSSI. Namun federasi menegaskan bahwa hingga kini belum ada satu pun nama yang diputuskan.

Wakil Ketua Umum PSSI, Zainudin Amali, memastikan bahwa seluruh proses pemilihan pelatih kepala tetap mengikuti mekanisme organisasi. Ia menegaskan bahwa komite eksekutif (Exco) belum menerima berkas nama kandidat.

“Sampai saat ini kami di Exco belum mendapatkan informasi apa pun, saya tidak bisa memberikan respon apakah (Timur Kapadze sebagai pelatih Timnas) itu benar atau tidak,” ujarnya kepada pewarta.

Ia menambahkan bahwa BTN dan Direktorat Teknik masih dalam tahap penjaringan. “Kabarnya Pak Ketua BTN sama Direktur Teknik yang ditugaskan untuk mencari,” ucapnya.

Amali tidak menampik bahwa aspirasi publik ikut mencuat, termasuk dorongan agar Kapadze menjadi kandidat. Ia menegaskan keputusan kolektif baru diambil setelah Exco menerima calon dan mendengarkan paparan mereka.

“Kalau sudah ada satu dua nama pun pasti segera diinformasikan,” katanya.

Ketua Badan Tim Nasional (BTN) sekaligus manajer Timnas Indonesia, Sumardji, memberikan jawaban serupa. Ia menegaskan bahwa daftar kandidat masih diproses. “Ada lima nama, itulah yang akan kami lakukan pendalaman, saya tidak akan menyampaikan nama-namanya,” ujarnya.

Ketika ditanya tentang Kapadze maupun beberapa nama lain, ia kembali menegaskan bahwa pihaknya sama sekali tak merespon soal tersebut.

“Sekali lagi saya tidak akan jawab," tegasnya.

BTN memastikan seluruh nama kandidat sudah dikirim ke Direktorat Teknik, namun keputusan final tetap menunggu rapat Exco.

“Nama-nama sudah kami kirim, keputusan dan hasil dari semua itu dibawa ke rapat Exco,” kata Sumardji.

Terkait rumor bahwa Kapadze segera bertemu perwakilan PSSI, Sumardji mengaku belum mengetahui apa pun. “Belum ada pembicaraan,” ujarnya. (H-3)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Putri Rosmalia
Berita Lainnya
Opini
Kolom Pakar
BenihBaik