Headline
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
Kumpulan Berita DPR RI
Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung mendorong klub sepak bola Persija Jakarta bisa berjaya di kompetisi musim depan dan terus meningkatkan prestasi. Ia bahkan secara konkret memerintahkan sejumlah badan usaha milik daerah (BUMD) DKI untuk menjadi sponsor hingga menjalin kerja sama dengan klub kebanggaan ibu kota itu.
Dengan demikian, ia tak mau mendengar keluhan dari Persija atas kurangnya dukungan pemerintah daerah. Menurutnya, di musim depan, tidak ada lagi alasan untuk tidak memenangi kompetisi dalam berbagai kompetisi.
"Tiga BUMD sudah tanda tangan (kerja sama) dengan Persija, Bank Jakarta, PAM Jaya, dan juga Transjakarta. Maka kalau Persija prestasinya enggak baik, jangan salahkan Pemda Jakarta lagi," kata Pramono di Balai Kota DKI Jakarta, dikutip Rabu (23/7).
Selain sponsor dan kolaborasi dengan BUMD, Persija juga diistimewakan Pramono dengan berbagai kebijakan, seperti menjadikan Jakarta International Stadium (JIS) sebagai markas, dan insentif pajak tontonan sebesar 60% setiap Persija bertanding di Jakarta.
"Persija Jakarta dulu kurang mendapatkan perhatian dari pemerintah. Sekarang ini Pemerintah Jakarta memberikan perhatian penuh," ungkap Pramono.
Sebelumnya, Wakil Gubernur DKI Jakarta Rano Karno turut meminta Persija untuk membuktikan mereka mampu menjadi juara Liga 1 Indonesia. Hal ini diucapkan Rano setelah penandatanganan kerja sama sponsorship melalui platform olahraga antara Bank Jakarta dengan PT Persija Jaya Jakarta.
"Buktikan dulu bahwa kalian memang pantas jadi juara liga. Sudah terlalu lama Jakmania menunggu kejayaan Jakarta di kotanya sendiri," ungkap Rano di Taman Menteng, Jakarta Pusat, Kamis, 17 Juli.
Rano berharap Persija dapat tampil konsisten dan meraih gelar juara musim ini. Sebab, terakhir kali Persija membawa piala ke Balai Kota usai menjadi juara Liga 1 pada tahun 2018 dan Piala Menpora 2021.
Pihaknya siap mendorong belasan BUMD lainnya untuk menjalin kerja sama dengan Persija, menyusul apa yang dilakukan dengan Bank Jakarta.
"Mudah-mudahan Persija bisa fokus dan mencapai hasil maksimal. Mudah-mudahan di 2027 atau 2026 dia bisa menjadi juara. Kalau Persija jadi juara, luar biasa. Berarti target kita tercapai," tandas Rano. (E-3)
Di Liga India musim 2024/2025, Alaeddine merupakan pencetak gol terbanyak dengan koleksi 23 gol serta tujuh assist.
Persib Bandung resmi puncaki klasemen Super League usai tekuk Persija 1-0 di GBLA. Beckham Putra jadi pahlawan kemenangan Maung Bandung.
Laga Super League antara Persib dan Persija diwarnai aksi tidak terpuji yang berujung kartu merah bagi pemain asing Macan Kemayoran, Bruno Tubarao.
Gelandang andalan Persib, Thom Haye, mengungkapkan fakta mengejutkan mengenai teror yang menimpa keluarganya.
Bojan Hodak menegaskan bahwa keunggulan Persib atas Persija dalam laga Super League tersebut bukan karena faktor keberuntungan.
Kapten Persija Jakarta, Rizky Ridho, menunjukkan kedewasaan dan jiwa sportivitas tinggi usai timnya menelan kekalahan tipis 0-1 dari Persib Bandung di laga pekan ke-17 Super League 2025/2026.
Kualitas sebuah dakwaan tidak hanya diukur dari narasi delik, tetapi juga dari kejujuran dan kebersihan proses yang melahirkannya.
Perusahaan BUMN kini tak lagi mendapat suntikan Penyertaan Modal Negara (PMN) karena sepenuhnya telah dikelola oleh Badan Pengelola Investasi (BPI) Daya Anagata Nusantara.
Pemprov DKI Jakarta telah memetakan 30 kawasan yang akan dikembangkan sebagai Transit Oriented Development (TOD).
KEWAJIBAN kontraktor migas menawarkan participating interest (PI) sebesar 10% kepada Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) kembali jadi sorotan.
WALI Kota Sukabumi, Ayep Zaki, menegaskan pentingnya profesionalisme dan tata kelola yang bersih dalam pengelolaan perusahaan daerah.
Menjadi bagian dari perjalanan panjang bangsa, BUMD ini menanamkan pondasi bagi masa depan kota dan warganya.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved