Headline
RI-AS membuat protokol keamanan data lintas negara.
F-35 dan F-16 menjatuhkan sekitar 85 ribu ton bom di Palestina.
GALATASARAY menuding pelatih Fenerbahce Jose Mourinho melancarkan serangan fisik terhadap manajer mereka Okan Buruk setelah pelatih Portugal itu memencet hidung Buruk selepas laga Piala Turki.
Insiden itu terjadi usai wasit meniup peluit panjang di akhir laga perempat final Piala Turki di Stadion Sukru Saracoglu ketika kedua pelatih berinteraksi dengan para wasit di lingkaran tengah lapangan.
Mourinho kemudian mendekati Buruk dari belakang dan mencubit hidungnya, menyebabkan manajer Galatasaray itu terjatuh dengan memegangi wajahnya.
"Manajer kami Okan bersama Mourinho bersalaman dengan wasit. Setelah itu, saat Okan masih berbicara dengan wasit, Mourinho menyerangnya secara verbal dan kemudian fisik," ungkap Wakil Presiden Galatasaray Metin Ozturk.
"Dimana lagi di dunia Anda bisa melakukan itu? Mengapa dia berpikir bisa melakukannya di Turki?"
"Saya yakin manajemen Fenerbahce akan menjatuhkan sanksi kepadanya sebelum Federasi Sepak Bola Turki melakukannya," lanjutnya.
Galatasaray memenangkan laga perempat final Piala Turki kontra Fenerbahce dengan skor 2-1 dengan Victor Osimhen mencetak dua gol untuk tim tamu.
Buruk, yang dua kali membela Galatasaray sebagai pemain sebelum kemudian menjadi manajer pada 2022, berusaha meredakan kontroversi antara dirinya dan Mourinho.
"Tidak apa-apa antara saya dan Mourinho," tegas Buruk.
"Dia mencubit hidup saya dari belakang. Memang ada sedikit cakaran."
"Kita berharap manajer bisa berperliaku lebih baik dana situasi ini. Meski saya tidak akan memperbesar masalah ini, apa yang dia lakukan tidaklah pantas," imbuhnya.
Sebelumnya, telah terjadi insiden antara Galatasaray dengan Mourinho.
Selepas laga yang berhasil imbang antara Galatasaray dan Fenerbahce di ajang Liga Turki, Februari lalu, Galatasaray mengatakan akan mengajutkan tuntutan hukum terhadap Mourinho yang mereka sebut melontarkan pernyataan rasis.
Federasi Sepak Bola Turki juga menjatuhkan skorsing empat pertandingan dan denda sebesar 35.194 pound sterling kepada mantan pelatih Chelsea itu akibat dua masalah disiplin terpisah.
Mourinho kemudian mengajukan gugatan hukum terhadap Galatasaray yang dituduhnya melancarkan serangan personal terhadap dirinya. (bbc/Z-1)
Galatasaray dan Napoli menyepakati biaya transfer sebesar 75 juta euro (sekira Rp1,4 triliun) untuk Victor Osimhen.
Galatasaray dikabarkan sedang membidik Ederson Moraes, kiper utama Manchester City.
Galatasaray berencana menuntaskan pembayaran dalam dua tahap.
Meski Osimhen memiliki keinginan untuk bertahan di Galatasaray, saat ini, hambatan satu-satunya adalah kesepakatan antara The Lions dan Napoli untuk proses transfer ini.
Osimhen disebut telah menolak tawaran dari klub Arab Saudi, Al-Hilal, karena ingin melanjutkan kariernya bersama Galatasaray.
Pengumuman resmi dari Galatasaray menyatakan Leroy Sane akan menerima gaji sebesar 9 juta euro (sekitar Rp169 miliar) per musim ditambah bonus.
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved